Laporan Wartawan Tribunnews, Mikael Dafit Adi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PO bus Naikilah Perusahaan Minang (NPM) menjadi sasaran pelemparan batu dan tanah oleh orang tak dikenal pada saat melaju di jalan Tol Lampung-Palembang Km 181.
Insiden pelemparan batu dan tanah yang dialami oleh bus dengan trayek Jakarta-Sumatera Barat ini diposting melalui akun media sosial Facebook NPM & Vircansa Group pada Jumat (22/4/2022).
Akibat dari insiden ini, mengakibatkan kaca bagian depan bus pecah serta bagian bando atau sekat kaca depan bus juga terkena tanah. Beruntung, seluruh crew bus PO NPM beserta penumpang selamat dan tidak mengalami luka-luka.
Baca juga: Sebelum Dipakai untuk Mudik, Bus AKAP di Terminal Kampung Rambutan Wajib Lewati Uji Kelayakan
Meskipun tidak menimbulkan korban jiwa, tetapi insiden pelemparan seperti ini sangat membahayakan pengguna jalan khusus nya bus, terlebih jika bus sedang melaju dengan kecepatan tinggi.
"Ini sudah kejahatan terniat. Seandainya pengemudi kami tidak sigap, tentu (bus) akan oleng dan terjadi kecelakaan. Tentu bakal banyak korban," tulis pihak NPM dalam unggahan di akun media sosialnya.
Baca juga: Mudik Pakai Kendaraan Listrik Bebas Ganjil Genap di Jalan Tol
Tentu saja akibat dari insiden ini bus NPM mengalami kerugian material karena kerusakan pada busnya. Selain itu, penumpang pun juga rugi dalam hal waktu karena bus harus berhenti sejenak untuk di perbaiki.
Selain itu, kejadian ini pula menggambarkan masih tidak aman nya jalan trans Sumatra bagi pengendara kendaraan khusus nya bus.