News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Putra Ridwan Kamil Kecelakaan

Momen Haru Saat Mengetahui Jasad Eril Ditemukan, Ridwan Kamil & Atalia: Allahu Akbar! Kami Tenang

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Foto Emmeril Kahn Mumtadz sebelum hilang terseret arus Sungai Aare (kiri). Momen Ridwan Kamil, Atalia Praratya, dan Camillia Laetitia Azzahra menghanyutkan bunga untuk Eril di Sungai Aare sebelum bertolak ke Indonesia (kanan).

Dalam unggahannya, Atalia mengucap syukur dan bertakbir setelah jenazah sang putra sulung ditemukan.

Ia juga menyatakan, jasad yang ditemukan oleh kepolisian Swiss pada Rabu (8/6/2022) pagi memiliki kesamaan DNA dengannya.

"Alhamdulillah, Allahuakbar!

DNA sudah dinyatakan sama dengan saya.

Innalilahi wa inna ilaihi rajiun," tulis Atalia.

Kronologi penemuan 

Dua pekan hilang, polisi Swiss berhasil menemukan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Jenazah Eril ditemukan polisi di Bendungan Engehalde pada Rabu (8/6/2022) pagi waktu Swiss.

Setelah ditemukan, kepolisian langsung melakukan penelusuran DNA untuk memastikan apakah jasad tersebut memang milik Eril, putra Ridwan Kamil yang tenggelam saat berenang di Sungai Aare dua pekan lalu.

Pada Kamis (9/6/2022) siang, pihak kepolisian menyatakan jasad tersebut memang Eril dan saat ini sedang diurus administrasi untuk proses repatriasi agar segera bisa dipulangkan ke Tanah Air.

Menurut Ridwan Kamil dalam unggahan Instagram-nya, jenazah Eril akan tiba di Bandung pada Minggu (12/6/2022) dan dimakamkan sehari setelahnya pada Senin (13/6/2022).

Baca juga: Jasad Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde, Diidentifikasi Melalui Forensik dan Tes DNA

Berikut kronologi ditemukannya jenazah Eril di Bendungan Engehalde :

- Rabu (8/6/2022), Kepolisian Bern menemui KBRI untuk menyampaikan kabar awal bahwa ditemukannya jasad yang diduga Emmeril Kahn Mumtadz di Bendungan Engehalde

- Jasad yang diduga Eril tersebut ditemukan pada Rabu pagi pukul 6.50 waktu Swiss atau 11.50 WIB.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini