TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Coorporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Oktaviana mengatakan, telah terjadi peningkatan volume kendaraan di Gerbang Tol Cikampek utama sejak Jumat kemarin (14/04/2023).
Lisye menyebut, ada peningkatan sekitar 30,6 persen yang menuju ke arah Trans Jawa.
Tetapi yang ke arah lain seperti ke arah Bandung maupun ke arah Merak terpantau masih normal.
"Bahkan yang ke arah Bandung masih sedikit di bawah normal," kata Lisye dalam diskusi daring, Sabtu (15/4/2023).
Khususnya untuk volume kendaraan menuju ke arah Merak mengalami kenaikan lebih tinggi dari hari Kamis naik 21 persen dibandingkan Jumat kemarin hanya 2 persen.
"Jadi memang sudah mulai ada beberapa peningkatan mungkin khususnya yang ke arah Trans Jawa dan ke arah Merak," ungkap dia.
Pihaknya memprediksi distribusi utama lalu lintas banyak mengarah ke Trans Jawa sebesar 52 persen.
Baca juga: Cara Mudah Pantau Arus Lalu Lintas di Tol Trans Jawa Lewat Aplikasi MyInfo Tol
"Secara total jumat dan kami kemarin naik sekitar 5 persen ya dibandingkan normal," ucap Lisye.