Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persatuan Nasional Aktivis 98 (Pena 98) mendukung keputusan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri menunjuk Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024 mendatang.
Guna memantapkan dukungannya, Pena 98 ikut memasang Baliho raksasa yang bertuliskan "Kami Bersama Ganjar Pranowo” di markasnya, kawasan Cokroaminoto, Menteng, Jakarta.
Untuk diketahui, baliho tersebut dipasang pada Minggu (23/4/2023), sekira pukul 14.00 WIB.
Baliho raksasa tersebut terdiri dari sejumlah narasi dan foto Ganjar Pranowo.
Baca juga: Pengamat: Menguatkan Potensi Tiga Pasang Capres Usai Ganjar Pranowo Diumumkan Jadi Capres dari PDIP
Ada foto Ganjar yang nampak rapi memakai jas dan peci ala Presiden pertama RI, Bung Karno.
Di bagian dada tertuliskan: Ganjar Pranowo Presiden RI 2024.
Selain itu, ada juga foto Ganjar Prabowo tersenyum mengenakan batik hijau bersama Sekjen Pena 98, Adian Napitupulu.
Di sisi lainnya terdapat sejumlah narasi yang menyebutkan sikap tegas Ganjar Pranowo yang diakui oleh Pena 98.
Ada delapan poin penting yang digarisbawahi Sekjen Pena 98, Adian Napitupulu terhadap sosok Ganjar Pranowo dalam baliho raksasa tersebut.
Pertama, merawat demokrasi.
Kedua, merajut toleransi,
Ketiga menolak diskriminasi
Keempat melindungi hak asasi.