TRIBUNNEWS.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencari keberadaan Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), usai videonya menaiki jet pribadi viral.
Diketahui, sejak video Kaesang dan istrinya Erina Gudono ketahuan menggunakan jet pribadi, keberadaan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu belum diketahui.
Keberadaan Kaesang hingga kini masih misterius setelah dikabarkan berada di Amerika Serikat menemani istrinya, Erina Gudono, yang melanjutkan sekolah.
Saat di AS, gaya hidup keduanya pun dikomentari rakyat Indonesia.
Pasalnya, di saat Indonesia sedang terjadi huru-hara soal aturan Pilkada 2024, Kaesang dan Erina sibuk pamer kemewahan di Amerika.
Berikut fakta-fakta KPK mencari keberadaan Kaesang yang masih misterius.
KPK akan Kirim Surat Panggilan
Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata mengungkapkan pihaknya akan mengirimkan surat undangan untuk Kaesang.
Namun, KPK merasa kesulitan lantaran keberadaan Kaesang saat ini tidak diketahui.
Lembaga anti-rasuah itu merencanakan melakukan pemanggilan kepada Kaesang untuk memberikan klarifikasi soal dugaan penerimaan gratifikasi berupa fasilitas jet pribadi.
"Surat sedang dikonsepkan, surat undangan. Saya tidak tahu posisi bersangkutan (Kaesang) saat ini ada di mana," kata Alex, sapaan Alexander Marwata, dalam konferensi pers di Kantor KPK RI, Jumat (28/7/2024).
KPK menilai penerimaan fasilitas untuk Kaesang patut diduga berhubungan dengan penyelenggara negara.
Pasalnya, Jokowi adalah pejabat negara.
"Kenapa kami membutuhkan penjelasan dari saudara Kaesang terkait hal ini? Karena kami menduga, patut diduga itu ada kaitannya dengan penyelenggara negara. Kan kita tahu kan orang tua dari Saudara Kaesang," tutur Alex.
Grace Natalie Bungkam
Sementara itu, Wakil Dewan Pembina PSI sekaligus Staf Khusus Presiden Jokowi, Grace Natalie memilih bungkam soal keberadaan Kaesang.