News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kunjungan Paus Fransiskus

VIDEO Paus Fransiskus Tinggalkan Indonesia: Pesan Kesederhanaan dan Perdamaiannya Melekat

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Srihandriatmo Malau
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sri Paus berharap bangsa Indonesia tidak terjerumus ke fundamentalisme dan kekerasan.

Paus Fransiskus, bersama dengan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menandatangani deklarasai kerukunan umat dalam dokumen kemanusiaan The Istiqlal Declaration 2024 atau Deklarasi Istiqlal.

Misa Kudus di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis (5/9/2024), menjadi penutup rangkaian perjalanan apostolik Paus Fransiskus di Indonesia.

Sekitar 87 ribu umat Katolik dari seluruh penjuru Indonesia menghadiri Misa Kudus yang dipimpin Bapa Suci.

Dalam homilinya, Paus Fransiskus menyampaikan pesan mengenai pentingnya umat untuk tidak mudah menyerah dan selalu percaya bahwa mereka selalu memiliki kesempatan untuk bangkit setelah gagal.

Paus juga berpesan agar Indonesia tidak pernah lelah untuk merawat keberagaman dan kerukunan untuk berjalan bersama demi kebaikan masyarakat.

Paus Fransiskus mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh rakyat Indonesia.

Pertama, Paus Fransiskus berterima kasih kepada biarawan dan biarawati, serta relawan yang ikut andil dalam menyambut kedatangannya ke Indonesia.

Paus Fransiskus juga berterimakasih kepada Presiden Jokowi, para pejabat sipil, dan aparat keamanan yang telah mengurus segala keperluan kunjungannya ke Indonesia.

Tak lupa Paus Fransiskus pun mendoakan kepada seluruh rakyat Indonesia agar mendapatkan berkat dari Tuhan.

Serta bisa bertumbuh dalam damai dan kasih persaudaraan.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini