Kedua indikator tersebut ternyata merupakan indikator dengan nilai di bawah rata-rata selama 6 tahun terakhir, dan sampai dengan Tahun 2024 ini masih di bawah rata-rata nilai indikator di Lingkungan Ekonomi.
"Rendahnya kedua indikator ini karena banyaknya perusahaan pers yang mengandalkan pemasukan dari hasil kerja sama dengan pemilik dana," ujar Sapto.
"Para responden atau informan ahli yang kita datangi di seluruh provinsi, kita datang ke 38 provinsi, memandang bahwa hal itu tentu mengurangi independensi media dalam pemberitaannya," sambungnya.
Secara umum nilai Lingkungan Hukum di Tahun 2024 hanya turun sedikit dibandingkan tahun sebelumnya.
Namun ada beberapa indikator yang perlu diperhatikan dan menjadi prioritas untuk diperbaiki mengingat angkanya di Tahun 2024 berada di bawah rata-rata nilai Lingkungan Hukum.
Indikator tersebut adalah Perlindungan Hukum Bagi Penyandang Disabilitas (62,72), dan Independensi dan Kepastian Hukum Lembaga Peradilan (67,97).
Khusus indikator Perlindungan Hukum Bagi Penyandang Disabilitas nilainya tercatat terus berada di bawah rata-rata lingkungan selama 6 tahun terakhir.
Hal itu menunjukkan bahwa indikator tersebut selalu menjadi pekerjaan rumah dan sampai Tahun 2024 ini masih menunjukkan nilai yang relatif rendah.
Sedangkan indikator Independensi dan Kepastian Hukum Lembaga Peradilan adalah indikator yang baru di Tahun 2024 menunjukkan kelemahan.
Dengan demikian, kedua indikator tersebut dapat menjadi prioritas untuk diperbaiki mengingat nilainya yang lebih rendah dibanding rata-rata, dan juga selalu di bawah rata-rata nilai Lingkungan Hukum selama 6 tahun terakhir.
Secara keseluruhan Dewan Pers mencatat indikator yang menjadi isu utama dan prioritas untuk diperbaiki, yaitu: Kebebasan dari Kekerasan, Kebebasan dari Intervensi, Akurat dan Berimbang, Kesetaraan Bagi Kelompok Rentan, Independensi dari Kelompok Kepentingan yang Kuat, Tata Kelola Perusahaan yang Baik, Perlindungan Hukum Bagi Penyandang Disabilitas, dan Independensi dan Kepastian Hukum Lembaga Peradilan.
Berdasarkan kriteria yang sudah ditentukan di atas, dengan demikian ada delapan indikator yang menjadi isu utama dan menjadi prioritas untuk diperbaiki berdasarkan Survei IKP Tahun 2024, yaitu:
1. Di Lingkungan Fisik dan Politik:
a) Kebebasan dari Kekerasan (62,69),