News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Angin Puting Beliung Campur Hujan Es Sebesar Ibu Jari Terjang Desa di Situraja

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Angin puting beliung disertai hujan deras dan juga hujan es menyapu perkampungan di tiga desa. Rumah ambruk tertimpa pohon yang tumbnag tersapu angin serta genteng beterbangan membuat warga ketakutan selama lima menit.

Ia mengatakan rumah yang rusak berat karena tertimpa pohon tumbang. Di Desa Cijeler kampung yang disapu puting beliung, Dusun Cijeler 1, Cijeler 2 dan Cisameng.

"Hanya kerugian materil dan tidak ada korban jiwa akibat puting beliung ini," katanya.

Baca: Gara-gara Cekcok dalam Permainan Kartu, KJ Tebas KN Pakai Parang Berkali-kali

Di Desa Cikadu, rumah warga bernama Dedi Rukmana (49) di Dusun Cikadu rusak berat akibat pohon tumbang. Puluhan rumah gentengnya beterbangan. Di Desa Situmekar, dua rumah rusak akibat sapuan angin.

Hujan deras yang terjadi Kamis siang sampai malam membuat jalan menuju Desa Margalaksana di Blok Cadas Bodas, Dusun Warungpeti, Desa Margalaksana, Kecamatan SUmedang Selatan tertimbun longsor.

Material tanah dan batu besar di tebing setinggi enam meter longsor menimpa badan jalan sepanjang 20 meter.

“Hujan Kamis (8/3) sore sangat deras, kawasan kami ada di perbukitan dan materail longsor menimbun jalan di blok Cadasbodas. Jumat (9/3), jalan sudah bisa dilaui motor dan mobil setelah warga bergotong royong menyingkirkan materiat tanah dan batu dari jalan,” kata Andre Yansyah Mochtar, Kepal aDesa Margalaksana, Jumat (9/3).

Penulis: Deddi Rustandi

Berita ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul: Cerita Warga saat Angin Puting Beliung Menyapu Rumahnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini