Mimin mengatakan rumah sudah dimasuki pencuri sebanyak 3 orang.
S yang berada di kamar, saat itu memang tak mengetahui jika ada orang asing yang masuk ke rumah.
Mendengar hal itu, S pun langsung menelfon ibunya yang ada di Tembilahan dan keluarga di Pekanbaru.
Tak lama berselang, bantuan pun tiba.
Sanak keluarga sampai di rumah, disusul dengan kedatangan pihak kepolisian.
Namun para perampok sudah tidak ada lagi di rumah.
Mereka berhasil membawa kabur sebuah brankas yang ada di kamar utama.
"Sudah kita sisir, tidak kita temukan (pelaku). Lari ke mana, sedang kita lakukan pengejaran," kata Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol.Susanto.
Sementara Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bimo Ariyanto mengemukakan, dari hasil olah tempat kejadian perkara di rumah mewah yang disasar rampok, diketahui sebuah brankas hilang dibawa kabur kawanan perampok.
"Yang hilang itu brankas yang ada di kamar pemilik rumah," kata dia.
Sementara itu untuk jumlah uang atau barang-barang berharga di brankas belum diketahui secara pasti.
"Berapa jumlahnya belum tahu, karena yang punya rumah saat ini sedang berada di Tembilahan," paparnya.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunpekanbaru.com dengan judul Brankas yang Dibawa Kabur Saat Perampokan Bersenjata di Pekanbaru Berisi STNK dan BPKB