Laporan Wartawan Tribunsolo.com - Adi Surya
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Sesaji maupun barang lainnya yang ikut diarak dalam Kirab Pusaka Malam 1 Suro dipercaya memberikan berkah tersendiri bagi mereka yang mempercayai.
Salah satunya ialah memberikan berkah kesembuhan bagi mereka yang sedang sakit.
Keyakinan akan kesembuhan ini kiranya dipercaya oleh seorang warga asal Sragen, Dalimin (65).
Dalimin mengaku setiap tahun ia datang Kirab Pusaka Malam 1 Suro yang diselenggarakan Pura Mangkunegaran dan Keraton Kasunanan Hadiningrat.
"Setiap tahun datang untuk cari berkah bahkan sebelum punya istri," tutur Dalimin kepada TribunSolo.com, Sabtu (1/9/2019).
Di Kirab Pusaka Malam 1 Suro tahun ini, Dalimin berhasil mendapat sejumlah bunga melati.
"Melati ini untuk menolong orang yang sakit," tutur Dalimin.
"Ini nanti ditambah dengan air yang saya dapat dari Kirab Malam 1 Suro di Pura Mangkunegaran tadi.
"Campuran ini nantinya bisa diminum, ditempel, ataupun dioleskan ke bagian yang sakit," imbuh Dalimin.
Dalimin mengatakan berkah kesembuhan ini bisa didapat asalkan percaya.
"Itu tinggal orangnya, kalau orangnya percaya insyaallah sembuh," tutur Dalimin.
Tak hanya Dalimin, seorang warga asal Sukoharjo, Tatik Tia juga mempercayai akan berkah Malam Pusaka 1 Suro.
Tatik Tia mengaku ini baru kali kedua dirinya datang dan melihat Kirab Pusaka Malam 1 Suro.