"Kemudian oleh komplotan pelaku didatangi kembali korban dan menawarkan bantuan. Waktu ditawarkan bantuan itulah ATM milik korban ditukar, setelah mereka melakukan pertukaran di situlah mereka mengambil ATM korban dan dibawa lari," ungkap Jerico.
Penangkapan terhadap pelaku setelah dilakukan penyelidikan dan melihat rekaman CCTV. Pelaku ditangkap saat berada di rumahnya pada Senin (7/10/2019).
Dari aksi tersebut, Ammar mengaku mendapat bagian sebesar Rp 90 juta dan berhasil disita oleh polisi.
Selain menyita uang, polisi juga menyita barang lainnya berupa 2 unit sepeda motor, satu unit handphone uang sebesar Rp 4.2 juta, 1 unit HP merk Oppo F5, 2 unit HP 1 buah kalung emas, 1 pasang kerabu, 2 buah cincin mas, 1 buah dompet, 62 buku tabungan dan satu unit handphone merk Samsung 1 buah kartu ATM, 1 unit AC merk Sharp 1 buah baju berwarna merah.
"Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka diancam hukuman 5 tahun penjara" ujarnya.
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pakai Tusuk Gigi, Pencuri Spesialis Ini "Bobol" ATM hingga Rp 700 Juta