News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menyaru Jadi Petugas Telkom, Gerombolan Pencuri Sikat Kabel Optik di Kedaton

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Inilah barang bukti yang disita dari para pelaku pencurian kabel fiber optik di depan KFC Kedaton, Bandar Lampung.

"Yang ini tidak kita temukan alat itu. Apakah dibawa kabur sama mereka yang belum tertangkap. Mereka tidak saling tahu karena ada pembagian tugas," tambahnya.

Pelaku yang sudah tertangkap sendiri diutarakan Daud merupakan pelaku yang bagian memotong dan menarik kabel.

Dia memaparkan, saat dilakukan penangkapan memang jumlah pelaku ada 20.

Namun karena situasinya malam dan banyaknya pelaku sehingga ada yang belum tertangkap.

"Situasinya malam dan pelaku banyak. Kita sekitar ada 20 anggota juga dengan tiga mobil, di-backup sama patroli setelah terjadi kejar-kejaran, disamping dibantu masyarakat sekitar," tambahnya.

Sebelumnya tim gabungan Polresta Bandar Lampung, Polsek Kedaton dan Polsek Tanjungkarang Timur berhasil menangkap 13 dari 20 pelaku sindikat spesialis kabel fiber optik milik PT Telkom.

Sebanyak 13 pelaku diringkus saat sedang menjalankan aksinya di seputaran Jalan ZA Pagar Alam, Kedaton, Bandar Lampung, Jumat dini hari kemarin.

Saat melancarkan aksinya, para pelaku mengenakan atribut seragam menyerupai petugas PT Telkom sehingga tidak membuat warga curiga.

Barang bukti yang disita berupa 1 unit truk bernomor polisi BE 9697 YC, 5 buah linggis, 3 buah palu besar, 2 buah kampak, rompi, helm proyek dan tali. (Tribunlampung.co.id/Sulis Setia M)

 

Artikel ini telah tayang di tribunlampung.co.id dengan judul Nyamar Jadi Petugas Telkom, 7 Pelaku Pencurian Kabel Fiber Optik Masih Buron,

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini