News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Atap Gudang Es Krim Aice di Medan Labuhan Ambruk, Seorang Korban Dikabarkan Meninggal Dunia

Editor: Widyadewi Metta Adya Irani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petugas melakukan olah tempat kejadian atap gudang Ice Cream Aice rubuh, Kamis (19/11/2020).

TRIBUNNEWS.COM - Atap gudang es krim Aice yang berlokasi di Jalan Aluminium Raya, Lingkungan IX, Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli ambruk.

Peristiwa itu terjadi pada Kamis (19/11/2020).

Menurut informasi yang dihimpun, terdapat tiga orang yang menjadi korban dalam peristiwa nahas tersebut,

Satu korban di antaranya dikabarkan meninggal dunia.

Baca juga: Rumahnya Ambruk Disapu Longsor, Pasangan Suami Istri di Pangandaran Tewas Tertimpa Reruntuhan Rumah

Sementara itu, dua korban lainnya menjalani perawatan medis.

Pantauan Tribun-Medan.com di RS Mitra Medika yang berada di Jalan KL Yos Sudarso Medan, terlihat dua orang korban masih dalam ruangan IGD.

Sementara keluarga kedua korban yang dirawat menunggu di luar rumah sakit.

"Roboh, saat itu lagi sortir es mana yang masih layak dikonsumsi. Tiba-tiba atap roboh," ujar seorang pria yang enggan menyebutkan namanya saat ditemui di rumah sakit.

Baca juga: Tower Sutet 500 KV di Batang Jawa Tengah Roboh, 2 Petani Jadi Korban

Saat Tribun-Medan.com menyambangi kedua korban yang dirawat, petugas security rumah sakit enggan memberikan akses.

"Bang, dilarang masuk. Tunggu di luar saja," ucap salah seorang security yang berkulit sawo matang.

Sementara informasi yang berhasil dihimpun, pascakejadian pihak kepolisian terlihat melakukan olah tempat kejadian.

Di lokasi, petugas telah melakukan pemasangan garis polisi.

Baca juga: Lindungi Bayinya, Pria Ini Luka-luka Tertimpa Dinding Rumah yang Roboh Akibat Gempa

Hingga berita ini dituturkan, belum ada keterangan pihak kepolisian terkait peristiwa tersebut.

Tribun Medan beberapa kali telah mencoba konfirmasi kepada Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Edi Safari, namun belum ada jawaban.

(mft/tribun-medsan.com/tribunmedan.id)

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Atap Gudang Es Krim Aice di Medan Labuhan Ambruk, Satu dari Tiga Korban Dikabarkan Meninggal Dunia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini