"Setiba kami di sana keadaan sangat panik. Kami langsung memberikan pertolongan, alhamdulillah semuanya tertangani dengan baik, beberapa orang yang mengalami gejala berat telah dirujuk ke rumah sakit, dan puskesmas terdekat," ungkap Hamdani.
Baca juga: Belasan Warga Kabupaten Sanggau Keracunan Usai Konsumsi Olahan Pekasam Ikan
Hamdani mengaku baru pulang dari lokasi kejadian ke rumahnya pukul 04.00 WIB, dengan menempuh jarak sekitar 30 km, namun saat meninggalkan Desa Sahraja, kondisi di sana, katanya, keadaan sudah kondusif, dan sebagian warga sudah sembuh dan segar.
Kejadian warga mengalami keracunan ini termasuk kejadian langka di sana. Karena sebelumnya warga tak pernah keracunan.
"Karena tak pernah terjadi sebelumnya, maka saat terjadi warga pada kepanikan. Apalagi di sana tak ada sinyal, tapi alhamdulillah sudah tertangani dengan baik," ungkap Hamdani, seraya mengaku akan memonitor kondisi terkini pasien yang dirujuk.
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul 55 Warga Sahraja Tumbang Akibat Keracunan Somai
(Serambinews.com/Seni Hendri)
Berita lainnya terkait kasus keracunan massal bisa dibaca di sini.