Awalnya Mariana pamit kepada orang tuanya hendak belajar ke rumah guru yang berada di perumahan GSA Jalan Lingkar Kelurahan Kerinci Timur, Pangkalan Kerinci.
Wanita itu dijemput oleh temannya perempuan bernama Elsa. Namun setelah ditunggu-tunggu, Mariana tak kunjung kembali ke rumah.
Meski telah dilakukan pencarian oleh keluarga, ia belum juga ditemukan.
Hingga pihak keluarga memutuskan untuk melaporkan kepada pihak kepolisian setelah tiga hari menghilang.
Novaldi mengatakan, pihaknya telah menyebar informasi hilangnya Melati dengan menampilkan foto, identitas, dan ciri-cirinya.
Selain itu, personel Polsek ditugaskan untuk melakukan pencarian ke tempat-tempat yang biasa dikunjungi korban.
Polisi Lacak Telepon hingga Jelajahi Medsos
Kapolsek Pangkalan Kerinci, Kompol Novaldi menceritakan, pihaknya mendeteksi keberadaan Melati melalui berbagai cara.
Awalnya melacak nomor telepon milik perempuan berambut ikal tersebut.
Kemudian menjelajahi media sosial (medsos) miliknya.
Polisi juga mencari medsos sang pacar dan nomor kontaknya, hingga akhirnya dipastikan keberadaannya di Air Molek.
Awalnya, Melati berangkat bersama pacarnya ke Sorek Kecamatan Pangkalan Kuras, Pelalawan.
Kemudian, berangkat lagi ke Air Molek Kabupaten Indragiri Hulu rumah orang tua sang pacar.
Selama berada di sana, ternyata orang tua Melati mencari-cari keberadaan putrinya yang tak kunjung pulang setelah pamit dari rumah untuk belajar ke rumah guru.
Baca juga: VIRAL Pria Niat Ajak Baikan, Cipratan Air dari Ban Malah Kena Punggung Sang Pacar saat Naik Motor