Dari situ, petugas berhasil melacak keluarganya.
Baca juga: Polri Pastikan Warga Bakal Kesulitan Masuk Wilayah Jateng di Tengah Pelarangan Mudik
Ternyata pihaknya bukan kali ini saja berhasil memulangkan penerima manfaat ke keluarganya.
Sebelumnya, ada Rahmat atau Asep, warga Subang Jawa Barat yang sempat hilang kontak dengan keluarga selama bertahun-tahun.
Pengadministrasi RPS PMKS Pamardi Raharjo Suhartanto mengatakan, Bambang sempat hidup telantar di jalan selama kurang lebih tiga tahun.
Ia berhasil dipertemukan dengan keluarga setelah informasi tentangnya diunggah di media sosial.
Pihaknya juga pernah memulangkan Bambang, warga Magelang Jawa Tengah yang sempat 8 tahun hilang.
Namanya pun baru terungkap belakangan.
Petugas sempat memberinya nama Setiawan untuk memudahkan pengurusan administrasi.
Ia diduga mengalami gangguan jiwa saat sedang menyelesaikan skripsi di penghujung kuliahnya hingga ia tiba-tiba hilang dari kontrakan.
“Dulu karena dia sendiri gak tahu namanya, kita kasih nama Setiawan, "katanya
Suhartanto mengatakan, meski sudah pulangkan, pihaknya merekomendasikan kepada pihak keluarga agar tetap menjaga kesehatan jiwa yang bersangkutan.
Di antaranya dengan tetap rutin memberikan obat kepada penderita.
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Warga Jakarta Sempat Hilang Ingatan Ditemukan di Banjarnegara, Keluarga Nangis Lega