TRIBUNNEWS.COM - Kasus penembakan terjadi di Kabupaten Musi Rawas Utara, Sumatera Selatan.
Diketahui yang menjadi korbannya adalah pria bernama Cekwan (48).
Akibat kejadian ini, korban mengalami luka di bagian dada dan harus mendapatkan pertolongan medis.
Sedangkan pelakunya dan motif melakukan penembakan masih menjadi misteri.
Menurut laporan dari pihak kepolisian, kejadian tersebut terjadi Pada hari Rabu tanggal 02 Juni 2021 sekira pukul 18.00 WIB.
Baca juga: KRONOLOGI Oknum TNI AD di Tanahbumbu Tembak Pemuda hingga Tewas, Berawal dari Cekcok
Tepatnya ada di Rumah Makan Mutia Desa Rangkiling Simpang, Mandiangin.
Kapolsek Mandiangin, AKP Sri Murtopo menyatakan, kronologi penembakan yang terjadi di Mandiangin tidak ada permasalahan antara pelaku dengan korban.
"Pelaku dengan korban tidak saling mengenal," katanya saat dikonfirmasi Tribun Jambi, Kamis (3/5/2021).
Menurut rilis tertulis, korban merupakan warga Desa Sukomoro, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Musi Rawas Utara.
Kronologi kejadian itu, saat korban bersama rekan-rekannya melakukan perjalanan dari Jambi menuju Musi Rawas Utara.
Saat perjalanan di kecamatan Mandiangin korban berhenti di rumah makan.
Setelah rekan korban dan korban turun dari mobil, datanglah pelaku menghampiri korban dan rekannya.
Baca juga: Kronologi Tukang Bangunan Tewas Ditembak KKB di Papua, Korban Sempat Teriak Ampun Saat Ditodong
Sambil menenteng pistol sambil menembakkan pistol ke arah tanah.
Tak lama kemudian, pelaku yang menentang senjata pertama kalinya langsung menembak Cekwan di bagian dada.