Dia duduk pada sebuah kursi. Duduk tegap sambil kedua tangannya memegangi tas di atas pahanya.
Di depannya terdapat sebuah meja. Di atas meja, sebotol besar air mineral tampak disediakan.
"Sok bari ngemil, ngarah sehat (Silakan sambil ngemil supaya sehat)," kata sebuah suara.
"Caina tah aya, cai (Airnya juga itu sekalian minum)."
Suara-suara itu tampaknya suara polisi yang baru saja sampai dari menjemput Yana.
Mereka berbicara dengan santai dan dalam kesan bahasa Sunda yang lembut.
Namun, Yana menolak tawaran untuk minum dan mengemil itu.
Dia mengatakan bahwa dia sudah minum dan ngemil sebelum ditangkap polisi.
"Atos, Pa, tadi (Sudah, Pak, tadi)," katanya.
Di dalam video itu, Yana ditanya apakah dia sengaja membuat pesan suara menangis.
"Apakah pesan suara itu pura-pura?"
Yana menjawab bahwa tangisan itu adalah tangisan yang betu-betul.
"Muhun, Pa, Abdi nangis (Betul, Pak, saya menangis)," katanya.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Ke Mana Yana Pergi Selama Menghilang? Ini Penuturan Lengkap Pria yang Bikin Heboh Orang Sumedang, https://jabar.tribunnews.com/2021/11/20/ke-mana-yana-pergi-selama-menghilang-ini-penuturan-lengkap-pria-yang-bikin-heboh-orang-sumedang?page=all.
Penulis: Kiki Andriana | Editor: Ravianto