News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

TKW di Arab Saudi Bisa Berkomunikasi dengan Keluarga di Lampung Usai Putus Kontak 16 Tahun

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mistini (53), bibi Bibi dari Nurhayati, TKW asal Lampung Timur yang menghilang selama 16 tahun, kini bisa berkomunikasi lagi. Ia menceritakan kisah keponakannya di kediaman orangtua Nurhayati, Rabu (1/6/2022).

"Kalau kata dia ya nggak pernah digaji sama majikannya," jelas Mistini.

Menurut pengakuan Nurhayati kepada Mistini, ia bisa berkomunikasi kembali bersama keluarganya setelah mendapat kesempatan memperpanjang paspornya tanpa pengawalan sang majikan. 

"Kesempatan itu yang dipakai Nurhayati untuk mengadu ke pihak perlindungan tenaga kerja yang ada di Arab Saudi, dan Nurhayati juga video call dengan kami, itu menggunakan nomor kantor sana, karena Nurhayati tidak punya handphone," ungkapnya. 

Sampai saat ini, pihak keluarga hanya bisa berharap Nurhayati bisa kembali ke pelukan keluarganya dengan sehat dan selamat. 

"Sudah diurus proses pemulangan Nurhayati, oleh pihak yang ada di Jakarta. Jadi kami diminta untuk menunggu proses pemulangannya dan digaransi," beber Mistini.

"Kami hanya berharap secepatnya Nurhayati bisa pulang ke sini (kediamannya), karena dia satu-satunya anak perempuan kakak saya," tutup Mistini sambil menghela nafas panjang.  (Tribunlampung.co.id / Yogi Wahyudi)

Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Kisah Nurhayati, TKW Asal Lampung Timur di Arab Saudi, Hilang Kontak dengan Keluarga Selama 16 Tahun

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini