Ia juga mengatakan telah mendata sektor mana saja yang terdampak banjir.
"Alhamdulillah penduduknya selamat. Kalau materi sedang diinventarisir termasuk juga gagal panen untuk sawah," ujarnya.
Deru mengungkapkan solusi agar banjir tak lagi terjadi di masa mendatang.
"Salah satu cara yang dilakukan ke depannya agar tidak terjadi banjir seperti melakukan penghijauan di hulu sungai atau DAS. Kemudian menata pintu airnya untuk pertanian dan untuk kembali ke sungainya jangan asal dibangun," ungkapnya.
Deru pun mengimbau masyarakat untuk selalu waspada karena saat ini cuaca ekstrem sedang berlangsung.
"Hindarilah memarkir kendaraan di bawah pohon besar atau rumah yang tidak kokoh. Tetap selalu waspada dan jaga diri dengan baik," pungkas Deru.
(Tribunnews.com, Renald)(TribunSumsel.com, Hartati/Yohanes Tri Nugroho)(Sripoku.com, Sudarwan)