Bambang mengatakan, hal itu merupakan ranah dari Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Partai Golkar.
"(Soal pengunduran diri Dedi Mulyadi) tanya Ketua Umum Golkar," ujarnya.
Terpisah, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Melchias Mekeng juga mengaku belum mendapat kabar pengunduran diri Dedi Mulyadi.
Mekeng mengatakan, ia sudah berusaha berkomunikasi dengan Dedi untuk mengonfirmasi hal ini. Namun, sejauh ini belum ada respons.
"Saya belum bicara langsung dengan Dedi Mulyadi. HP-nya enggak diangkat," kata Mekeng saat dikonfirmasi Tribunnews.com.
(TribunJabar.id/nandri prilatama/syarif abdussalam/chaerul umam)