TRIBUNNEWS.COM - Aksi siswa SMP melakukan aksi bully kepada temannya sendiri dilaporkan terjadi di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
Diketahui pelaku pem-bully-an berinisial MK sementara korbannya FF.
Kedua siswa itu sama-sama bersekolah di SMP N 2 Cimanggu, Cilacap.
Kasus bully menyita perhatian masyarakat, selain video bully viral, penangkapan MK juga berjalan dramatis.
Ada ratusan personel dikerahkan untuk mengamankan MK dari amukan warga.
Berikut fakta-fakta siswa bully teman di Cilacap dirangkum Tribunnews.com, Rabu (28/9/2023):
Baca juga: Anggota DPRD Kota Medan Viral Karena Naik Pesawat Pakai Jaket Ojek Online, Ternyata Politikus PSI
Video viral
Video aksi bullying tersebar setelah diunggah sejumlah akun Instgaram, salah satunya Anggota DPR RI Ahmad Sahroni.
Pada video memperlihatkan gerombolan siswa SMP termasuk pelaku dan korban.
Pelaku berulang kali melakukan penganiayaan kepada korban dengan cara dipukul, ditendang hingga diseret.
Pelaku juga mengancam teman-temannya yang lain jika berani menghalangi aksinya.
Korban sempat merengek kesakitan, namun MK terus memukuli FF.
Pada akhir video MK sempat bergaya cuaks setelah berkali-kali menganiaya temannya itu.
Hingga Rabu (27/9/2023), video aksi bully siswa SMP di Cilacap sudah ditonton lebih dari 63 ribu kali.
Ribuan warganet membanjiri kolom komentar dengan berbagai responsnya.