TRIBUNNEWS.COM - Hampir satu bulan menghilang, Fitri Sandayani (22), pengantin baru asal Bogor akhirnya ditemukan, Sabtu (28/10/2023).
Wanita asal Tanah Sareal, Kota Bogor itu ditemukan di sebuah kontrakan, tak jauh dari rumah suaminya, Mustofa.
Kisah hilangnya Fitri Sandayani sempat menjadi sorotan, karena ia tega meninggalkan suami yang belum genap sebulan menikahinya.
Fitri Sandayani juga membawa kabur emas beserta surat-surat milik Mustofa.
Berikut sederet fakta ditemukannya Fitri Sandayani, setelah hilang hampir satu bulan lamanya:
Baca juga: Saran Dedi Mulyadi Jika Mustofa Nikah Lagi: Pilih Janda Menyenangkan, Daripada Perawan Menyakitkan
Ditemukan Tukang Rongsok
Selama hilang, Fitri rupanya tinggal di sebuah rumah kontrakan yang letaknya tak jauh dari rumah Mustofa.
Keberadaannya pertama kali diketahui oleh teman Mustofa yang berprofesi sebagai tukang rongsok.
"Iya sudah ditemukan. Itu teman saya yang nemuinnya waktu hari Sabtu," ucap Mustofa, dikutip dari TribunnewsBogor.com, Selasa (1/11/2023).
Saat ditemukan, Fitri kedapatan tengah duduk santai di depan rumah kontrakannya.
Fitri lantas dibawa ke rumah Mustofa dan diinterogasi di sana.
"Lagi duduk aja. Waktu itu teman saya lagi ngerongsok. Nah, dia nemuin istri saya kan. Karena kenal juga dan tau mukanya," ujar Mustofa.
Ingin Menenangkan Diri
Baca juga: Nestapa Mustofa Ditinggal Minggat Istri, Tanda-tanda Fitri Tak Cinta Mulai Terungkap
Sesampainya di rumah Mustofa, Fitri menjelaskan alasannya tiba-tiba menghilang setelah pamit membeli bakso.
Sebelum ditemukan di rumah kontrakan itu, Fitri rupanya sempat pergi ke Jakarta.
Saat ditanya, Fitri mengaku kabur karena ingin menenangkan diri.
"Saya belum nanya lagi. Katanya sih cuma pengen nenangin diri doang gitu doang. Kan kalo nenangin diri kenapa kabur kan," papar Mustofa.
Jual Perhiasan Mustofa
Untuk pergi ke Jakarta, Fitri menjual perhiasan Mustofa yang dibawanya kabur dari rumah.
Fitri beralasan uang hasil penjualan perhiasan digunakan untuk biaya hidup selama kabur.
"Kata dia gitu, dijual (perhiasan) yang saya kasih itu dijual untuk modal hidupnya," papar Mustofa, dikutip dari TribunnewsBogor.com, Rabu (1/11/2023).
Hingga saat ini, belum diketahui siapa yang menghasut Fitri untuk kabur meninggalkan suami.
Mustofa pun mengaku bingung mendengar sederet penjelasan FitriĀ yang dianggapnya tak masuk akal.
"Iya, kaburnya kan kemaren ngomongnya ke Jakarta tapi ga tau juga bisa ada disitu, masih simpang siur belum jelas," katanya.
Baca juga: Ditinggal Istri yang Baru Dinikahi Sebulan, Mustofa Mengurung Diri Kamar, Keluarga: Masih Terpuruk
Langsung Diceraikan
Sementara itu, meski Fitri sudah ditemukan dalam kondisi sehat, Mustofa berencana menceraikan sang istri.
Mustofa sudah terlanjur sakit hati dengan perbuatan sang istri.
"Kalau masalah pernikahan si kayaknya gak lanjut. Saya kan ibaratnya udah sebulan sehari dua hari sih gak masalah, ini sebulan kaburnya," ucapnya.
Sebelumnya, Fitri kabur dari rumah setelah tiga minggu menikah dengan Mustofa.
Selama menikah, Fitri dan Mustofa belum pernah melakukan hubungan suami istri.
Menurut Mustofa, Fitri selalu menolak ketika diajak berhubungan suami istri tanpa alasan yang jelas
Kata Polisi
Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Rizka Fadila membenarkan Fitri telah ditemukan setelah hampir satu bulan hilang.
Fitri dinyatakan hilang pada 1 Oktober 2023, dan ditemukan pada 28 Oktober 2023.
Baca juga: Ditinggal Istri yang Baru Dinikahi Sebulan, Mustofa Mengurung Diri Kamar, Keluarga: Masih Terpuruk
Rizka mengatakan, bahwa pihak kepolisian juga telah meminta keterangan kepada Fitri.
"Alhamdulilah sudah ditemukan. Kita juga sudah minta keterangan kepada yang bersangkutan. Ya, intinya dia dalam kondisi yang sehat lah," ungkap Rizka, Selasa (1/11/2023).
Rizka memastikan tidak ada unsur pidana dalam kejadian ini.
"Tidak ada unsur pidana sama sekali. Kita sudah minta keterangan juga kan. Intinya sudah ketemu aja," tandasnya.
(Tribunnews.com/Jayanti Tri Utami, TribunnewsBogor.com/Yudistirawanne/Rahmat Hidayat/Damanhuri/Sanjaya Ardhi)