Ia menilai belum ada kejelasan soal pencopotan tersebut. Padahal ada dugaan kuat Irwan Anwar melakukan manipulasi, intervensi, dan intimidasi terhadap para korban.
"Kami mendesak Presiden dan Kapolri untuk segera mencopot Kapolrestabes," terangnya.
Pihaknya juga bakal terus turun ke jalan jika sampai akhir tahun ini belum ada kejelasan pencopotan Kapolrestabes Semarang.
"Kami akan terus turun ke jalan untuk menyuarakan keadilan ini," paparnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul: Ada Anggota Brimob Ikut Diperiksa Soal Penembakan Pelajar Semarang, Polda Enggan Ungkap Perannya.
(Tribunnews.com/Deni)(TribunJateng.com/Iwan Arifianto)