Para penumpang diberangkatkan dengan pesawat Lion Air yang lain dengan registrasi PK-LHM serta kru yang berbeda.
"Pesawat mengudara pukul 22.48 WIB dari Bengkulu dan sudah mendarat di Soekarno-Hatta, Tangerang pukul 23.50 WIB," ujar Danang Mandala Prihantoro kepada Kompas.com.
6. Permintaan maaf Lion Air
Terkait insiden tersebut, pihak Lion Air mengungkapkan permintaan maaf pada para penumpang.
"Lion Air menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh penumpang atas ketidak nyamanan yang timbul," kata Corporate Communications Strategic Lion Air, Danang Mandala Prihantoro, lewat keterangannya yang ditulis Kompas.com, Rabu malam.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)