Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Unit Newport Park Orange County Sudah Terjual 87 Persen

Lippo Cikarang Tbk, hari ini mengumumkan kesuksesan penjualan Newport Park, menara apartemen ke-6 yang dibangun di Orange County.

Editor: Sanusi
zoom-in Unit Newport Park Orange County Sudah Terjual 87 Persen
istimewa
Orange County yang menjadi kawasan world class mixed use - the Globally Connected City Orange County seluas 322 hektar dengan investasi senilai Rp 250 triliun, sebagai proyek berkesinambungan untuk pertumbuhan masa depan LPCK. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lippo Group, melalui anak usahanya PT Lippo Cikarang Tbk, hari ini mengumumkan kesuksesan penjualan Newport Park, menara apartemen ke-6 yang dibangun di Orange County.

Saat Grand Preview dilaksanakan pada Sabtu (26/11/2016) di MaxxBoxx Orange County, Lippo Cikarang, para calon pembeli terlihat sangat antusias untuk mendapatkan unit Newport Park yang merupakan menara apartemen pertama di Koridor Timur Jakarta yang memiliki smart apartment features, seperti retina access security system, smart doorlock system, dan smart lighting.

"Kami sangat gembira karena 87 persen unit Newport Park habis terjual dan menghasilkan nilai penjualan lebih dari Rp 390 miliar," jelas Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk Toto Bartholomeus.

Toto mengatakan, hal ini sekali lagi membuktikan bahwa produk properti berkualitas dengan standar internasional, tetap menjadi pilihan utama bagi para konsumen yang menginginkan hunian yang menghadirkan kenyamanan, keamanan, sekaligus didukung berbagai fasilitas yang sesuai dengan gaya hidup masa kini.

Animo pembeli yang tinggi juga merupakan wujud kepercayaan konsumen terhadap Newport Park yang merupakan menara apartemen hasil joint venture Lippo Group dan Mitsubishi Corporation melalui subsidiarinya PT Diamond Realty Investment Indonesia.

Seperti diketahui, fasilitas umum maupun dalam unit Newport Park Apartement akan mengadopsi budaya Jepang seperti Ofuro Japanese Spa, Japanese Garden, inspirasi interior tatami room, serta Zen Balcony.

Adapun arsitek dan interior desain public space-nya dikerjakan langsung oleh Mitsubishi Jisho Sekkei Inc. dan George Kunihiro – T Life yang mempunyai reputasi global di bidangnya.

BERITA REKOMENDASI

Lippo Group dan PT Diamond Realty Investment Indonesia beberapa waktu lalu juga telah menunjuk PT Kajima Indonesia untuk mengerjakan Pilling Structure dan Design Development Newport Park Apartment.

Chief Marketing Officer PT Lippo Cikarang Tbk Stanley Ang menambahkan, potensi return on investment sewa unit apartemen di kawasan Lippo Cikarang saat ini telah mencapai 16-20 persen per tahun.

“Dengan demikian, bagi pemilik unit Newport Park Apartment yang ingin menyewakan unitnya, terbuka peluang yang besar untuk memperoleh keuntungan mengingat Orange County dikelilingi sekitar 2.500 perusahaan multinasional yang banyak menyerap tenaga kerja ekspatriat, yang tentu saja merupakan pasar yang sangat menguntungkan bagi usaha penyewaan unit apartemen,” tambah Stanley Ang.

Newport Park Apartment adalah menara apartemen keenam di Orange County, setelah Irvine Suites, Westwood Suites, Pasadena Suites, Burbank Suites, dan Glendale Park.

Kelima menara tersebut sebelumnya sukses sold out 100 persen dalam setiap peluncurannya. Burbank Suites sendiri terjual kepada salah satu perusahaan Jepang, Sanko Soflan Holdings, sebelum diluncurkan.


Newport Park Apartment terdiri dari beberapa tipe, yakni 1BR, 2BR, dan 3BR, dengan luasan mulai dari 31 meter persegi sampai 97 meter persegi dan dengan kisaran harga mulai dari Rp 550 jutaan hingga Rp 2 miliar. Cicilan per bulan untuk tipe terkecil mulai dari Rp 6 jutaan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas