Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tahun Ini Pertamina Patra Niaga Akan Bangun 50 SPBU Mini

Gandhi menyebutkan tahun ini akan dibangun 50 SPBU mini yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Tahun Ini Pertamina Patra Niaga Akan Bangun 50 SPBU Mini
TRIBUN JABAR/BUKBIS CANDRA ISMET BEY
Penjual Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium mengisikan BBM kepada pelanggan di SPBU mini Jalan Bayangkara, Cibiru, Bandung, Senin (25/1/2016). Pemerintah melalui Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) mengizinkan masyarakat untuk membuka usaha stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) skala kecil berkapasitas 200-300 liter atau dikenal dengan sebutan Pertamini dengan mengajukan izin melalui Kantor Desa setempat sedang harga pembuatan SPBU Mini sebesar Rp7 juta/unit. TRIBUN JABAR/BUKBIS CANDRA ISMET BEY 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya PT Pertamina Patra Niaga (PPN) akan membangun Stasiun Pengisian Pengisian Bahan (SPBU) mini.

Direktur Utama PPN Gandhi Sriwidodo mengatakan pembangunan SPBU mini ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di kawasan pinggiran yang sebenarnya memiliki potensi ekonomi.

"Kami ingin membangun bisnis SPBU mini untuk retail transportasi," tutur Gandhi Sriwidodo saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (27/7/2017).

Gandhi menyebutkan tahun ini akan dibangun 50 SPBU mini yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Pertamina Patra Niaga memiliki target 1000 SPBU mini hingga lima tahun mendatang.

"Dalam tahun ini ada kurang 50 SPBU. Sampai lima tahun ke depan 1000 SPBU," ucap Gandhi.

Berita Rekomendasi

Nilai investasi SPBU mini disebutkan Gandhi tidak lebih dari Rp. 1 Miliar per satu unit SPBU mini.

Untuk kepemilikan SPBU mini Pertamina Patra Niaga akan menggandeng Usaha Kecil Menengah (UKM) di daerah-daerah.

"Namun kepemikikannya milik swasta nanti kami akan kerjasama dengan UKM di daerah," ungkap Gandhi.

Letak SPBU mini tidak harus berada di dekat jalanan yang sudah beraspal seperti SPBU pada umumnya.

Rencananya luas satu unit SPBU mulai dari 300 hingga 500 meter.

Jenis bahan bakar yang dijual di SPBU mini adalah jenis BBM non subsidi Pertalite dan Dexlite.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas