Cara Lapor SPT Tahunan, Login djponline.pajak.go.id, Batas Akhir 30 April 2020
Simak cara melaporkan SPT Tahunan bagi pemilik NPWP dengan login di djponline.pajak.go.id. Batas akhir 30 April 2020.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
Pasalnya, layanan kantor pajak di seluruh Indonesia ditutup karena ada wabah virus corona.
Anda tetap bisa mendapatkan EFIN melalui online dengan meng-klik tautan ini.
Pun bagi Anda yang pernah memperoleh EFIN, tapi lupa, juga bisa menyimak caranya di sini.
Sementara itu, bukti potong formulir 1721 A1 adalah bukti pemotongan PPh Pasal 21 oleh pemberi kerja dan bukti potong PPh 21 Final jika ada.
Misalnya penjualan tanah/bangunan, bunga deposito, bukti potong dividen, dan lainnya.
Setelah menyiapkan tiga dokumen ini, Anda sudah siap untuk melaporkan SPT Tahunan via E-Filing di djponline.pajak.go.id.
Namun, sebelum mengisi E-Filing, Anda perlu mengetahui ada tiga jenis formulir untuk melaporkan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi.
Yaitu Formulir 1770, Formulir 1770 S, dan Formulir 1770 S.
Kali ini, Tribunnews.com akan mencontohkan pengisian SPT Tahunan dengan Formulir 1770 S melalui E-Filing:
1. Buka situs djponline.pajak.go.id atau klik link ini.
2. Isikan NPWP dan password serta kode keamanan lalu klik Login.
3. Anda akan diarahkan ke dashboard layanan digital perpajakan lalu klik Lapor.
4. Setelah itu, klik pada ikon E-Filing lalu klik Buat SPT.
5. Anda akan diberikan sejumlah pertanyaan terkait status Anda, apakah memiliki usaha, berpenghasilan kurang dari Rp 60 juta.