Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

BKPM: Realisasi Investasi Kuartal III 2020 Mencapai Rp 209 Triliun

BKPM mencatat realisasi investasi pada kuartal III tahun 2020 mencapai Rp 209 triliun.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Choirul Arifin
zoom-in BKPM: Realisasi Investasi Kuartal III 2020 Mencapai Rp 209 Triliun
TRIBUNNEWS/FITRI WULANDARI
Kepala BKPM Bahlil Lahadalia pada konferensi pers 'Realisasi Investasi TW III 2020' secara virtual, Jumat (23/10/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat realisasi investasi pada kuartal III tahun 2020 mencapai Rp 209 triliun.

Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mengatakan pada kuartal III atau periode Juli hingga September 2020, angka itu mengalami pertumbuhan 1,8 persen secara tahunan atau year on year (yoy).

Jika dibandingkan di kuartal II tahun sebelumnya, pada kuartal III 2020 pemulihan realisasi investasi mencapai 8,9 persen.

"Masa krisis investasi karena pandemic sudah terlewatkan krisisnya itu di kuartal II 2020," ujar Bahlil, dalam konferensi pers 'Realisasi Investasi TW III 2020' secara virtual, Jumat (23/10/2020).

Baca juga: Apkasi Dorong Kepala BKPM Perjuangkan Kewenangan Daerah dalam UU Cipta Kerja

Saat ini, investasi yang telah dikumpulkan mencapai 74,8 persen dari target Rp 817,2 triliun pada akhir tahun.

Dia optimis target itu bisa tercapai di akhir 2020. "Kami tidak overconfidence, tetapi target Rp 817 triliun pada akhir tahun, rasanya bisa tercapai," kata Bahlil.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas