Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Transportasi Bus Kian Diminati, Pembelian Tiket Online Naik Nyaris 3 Kali Lipat di 2022

Bepergian menggunakan sarana transportasi bus antarkota kini makin diminati masyarakat termasuk untuk kebutuhan pelesiran

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Transportasi Bus Kian Diminati, Pembelian Tiket Online Naik Nyaris 3 Kali Lipat di 2022
Instagram
Sleeper bus mewah Avante H9 Priority buatan dari Karoseri Tentrem, Malang. yang diluncurkan PO Harapan Jaya. 

Dia mengatakan, selain efektif dalam meningkatkan penjualan kursi, bersama Traveloka kami juga telah menambah rute-rute baru seperti Yogyakarta - Jatijajar - Parung.

“Kami melihat adanya peningkatan minat yang tercermin pada peningkatan transaksi bus dan travel. Memasuki periode akhir tahun 2022 seiring dengan meningkatnya
pemanfaatan teknologi dan digitalisasi khususnya di sektor transportasi," ungkap Iko Puter.

Iko mengatakan, tren tersebut mendorong platformnya terus berinovasi menambah pilihan dan ketersediaan transportasi bus seperti tipe maupun jenis armada bus, pilihan jadwal, dan rute bus yang bisa dengan mudah diakses di platformnya.

Dia mengatakan, peningkatan mobilitas konsumen pada sektor transportasi terus menunjukkan pertumbuhan positif seiring dengan pelonggaran pembatasan dan tingginya minat masyarakat untuk kembali melakukan perjalanan.

Mengutip data Badan Pusat Statistik (BPS), sektor transportasi berhasil tumbuh lebih
dari 21 persen dikuartal II-2022 dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Kemenhub juga mencatat peningkatan yang signifikan pada angkutan bus. Jumlah penumpang pada bulan Mei tahun 2022 mencapai 194.890 penumpang atau meningkat sebesar 210,5 persen jika dibandingkan dengan hari biasa pada bulan April sebesar 62.760 penumpang.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas