Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tips Beli Tiket Kereta Api Periode Libur Nataru 2024: Siapkan Rute dan Tanggal Alternatif

Berikut ini beberapa tips membeli tiket Kereta Api untuk periode Libur Nataru 2024, per 14 November 2023 sebanyak 185.723 tiket KA telah terjual.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Tips Beli Tiket Kereta Api Periode Libur Nataru 2024: Siapkan Rute dan Tanggal Alternatif
Freepik
Ilustrasi tiket kereta api - Simak inilah beberapa tips membeli tiket Kereta Api untuk periode Libur Nataru 2024 per Selasa (14/11/2023), KAI mencatat sebanyak 185.723 tiket kereta api jarak jauh telah terjual untuk periode Libur Nataru tanggal 21 - 29 Desember 2023. 

Misalnya, jika rute Jakarta menuju Surabaya habis, Anda bisa memesan jalur Jakarta - Bandung terlebih dahulu, lalu diteruskan dari Bandung menuju Surabaya yang relatif masih banyak.

Selain itu, bisa menggunakan fitur Connecting Train, misalnya dari Jakarta - Yogyakarta, lalu Yogyakarta - Surabaya.

Pastikan waktu antar kereta tidak telalu dekat agar tidak tertinggal jadwal kereta lanjutan.

Sesuaikan juga tanggal bepergian Anda untuk menghindari keberangkatan di tanggal-tanggal favorit.

6. Cek Ketersediaan Tiket Secara Berkala

KAI menyediakan layanan pembatalan dan perubahan jadwal baik di aplikasi Access by KAI maupun di stasiun.

Oleh sebab itu, apabila ada tiket yang dibatalkan atau diubah jadwalnya, maka tiket lama tersebut akan muncul kembali ke sistem ticketing untuk dijual kembali kepada masyarakat melalui seluruh channel penjualan KAI.

Berita Rekomendasi

Melansir kai.id, adapun tahapan proses perubahan jadwal tiket kereta api di Loket Box, sebagai berikut:

  • Pilih tombol "Ubah Jadwal Perjalanan Tiket KA".
  • Masukkan kode booking yang akan diubah jadwal.
  • Masukkan relasi baru.
  • Pilih tanggal keberangkatan baru.

Sedangkan tahapan proses pembatalan tiket kereta api di Loket Box, sebagai berikut:

  • Pilih tombol "Pembatalan Tiket KA".
  • Masukkan kode booking dan nomor ID penumpang.
  • Pilih nama penumpang yang akan dibatalkan.
  • Isi data pengembalian dana.
  • Metode refund dilakukan secara transfer.

7. Tidak Share Kode Booking Sembarangan

KAI mengimbau kepada pelanggan untuk tidak share kode booking atau bukti pembelian tiket kereta api.

Hal tersebut untuk meminimalisir terjadinya penyalahgunaan kode booking oleh pihak tidak bertanggung jawab.

"Kami mengimbau kode booking tiket kereta api yang didapat setelah proses pembayaran, agar tidak dibagikan kepada orang lain secara sembarangan. Sebab kode booking merupakan suatu privasi yang sangat vital untuk digunakan saat proses boarding, apabila akan melakukan pembatalan, ataupun perubahan jadwal," jelas Joni.

(Tribunnews.com/Latifah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas