Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

73 Tahun Terpisah Karena Penculikan, Kakak Adik Ini Kembali Bertemu

Keberadaan Li benar-benar tak diketahui sehingga terpisah dalam waktu yang sangat lama.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in 73 Tahun Terpisah Karena Penculikan, Kakak Adik Ini Kembali Bertemu
CCTV News China
Pertemuan mengharukan kakak beradik yang telah terpisah 73 tahun. 

TRIBUNNEWS.COM - Dua kakak beradik yang telah terpisah selama 73 tahun, tak bisa menahan tangis haru saat keduanya kembali bertemu.

Lebih dari tujuh dekade, dua wanita lanjut usia (lansia) itu menantikan pertemuan tersebut.

73 tahun lalu di sebuah desa di Propinsi Hebei, Cina, Li Surong diculik oleh seorang tetangga desa. Saat itu, kakaknya, Ai Shuzhang masih berusia delapan tahun.

Keberadaan Li benar-benar tak diketahui sehingga terpisah dalam waktu yang sangat lama.

Mereka juga tak pernah membayangkan bila bisa bertemu lagi di usia 80-an tahun.

Akhirnya pada Selasa (22/6/2016), mimpi kakak beradik itu terwujud. Mereka bertemu di bandara Guangzhou, setelah pencarian terus menerus oleh anak Li dan beberapa relawan.

Li dan Ai tak bisa menahan tangis haru saat pertama kali bertemu. Mereka saling memeluk satu sama lain.

Berita Rekomendasi

Beberapa orang yang ada di lokasi pertemuan ikut terharu dengan pertemuan dua bersaudara itu. Namun, belum diketahui secara pasti di mana Li hidup selama ini.

Saat foto keduanya beredar di internet, netizen banyak yang tersentuh. Beberapa berkomentar soal perdagangan manusia di China, yang tetap tinggi selama lebih dari 70 tahun. (CCTV News China)

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas