Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Anting Berlian Dilelang di Swiss, Harganya Dibanderol Rp 900 Miliar Lebih

Dalam lelang tersebut, masing-masing pembeli hanya bisa memiliki salah satu anting.

Editor: Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, SWISS - Rumah lelang Sothesby's di Jenewa, Swiss, memamerkan sepasang anting berlian yang sebentar lagi bakal dilelang.

Sepasang anting ini begitu unik. Berliannya super besar, berbentuk buah pir dengan warna berbeda, yakni biru dan merah muda.

Meski kedua anting berlian ini dibuat dengan bentuk sama persis, pelelangannya bakal dilakukan terpisah untuk pembeli yang terpisah pula. Masing-masing pembeli hanya bisa memiliki salah satu anting.

Berlian yang biru diberi nama Apollo dengan ukuran 14,54 karat diperkirakan laku hingga 50 juta dollar Amerika Serikat atau setara Rp 667 Miliar.

Sementara, berlian merah muda bernama Artemis berukuran 16 karat dan diprediksi bisa terjual hingga 18 juta dollar Amerika Serikat atau Rp 240 miliar.(*)

BERITA TERKAIT
Sumber: Kompas TV
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas