Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kementerian Luar Negeri: Tak Ada WNI Jadi Korban Serangan Teror di London

Sejauh ini tidak ada Warga Negara Indonesia yang menjadi korban dalam serangan teroris di London Bridge dan Borough Market, Inggris, Sabtu (3/6/2017).

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Kementerian Luar Negeri: Tak Ada WNI Jadi Korban Serangan Teror di London
NEWS.COM.AU/Gabriele Sciotto/AFP
Polisi bersenjata Inggris berdiri di sebelah tubuh korban yang diduga pelaku serangan teror tak jauh dari Borough Market di pusat kota London. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Sejauh ini tidak ada Warga Negara Indonesia yang menjadi korban dalam serangan teroris di London Bridge dan Borough Market, Inggris, Sabtu (3/6/2017) malam.

"@KBRILondon telah lakukan koordinasi dengan polisi setempat dan sampai saat ini belum ada info terkait WNI jadi korban," demikian dituliskan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) dalam akunnya di twitter @Portal_Kemlu_RI, Minggu (4/6/2017).

Kemlu juga terus memantau kejadian di London tersebut dan mendoakan agar korban luka segera pulih.

Baca: 7 Orang Tewas dan 48 Orang Terluka Akibat Serangan Teror di London

Baca: Perdana Menteri India Kutuk Serangan Teror di London

Indonesia mengecam aksi teror di kota London yang mengakibatkan 6 orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka.

Berita Rekomendasi

Pemerintah Indonesia menyampaikan duka cita dan simpati mendalam kepada korban dan keluarga dan mendoakan kesembuhan bagi korban luka.

KBRI di London telah melakukan koordinasi dengan otoritas keamanan setempat serta terus mengikuti perkembangan situasi.

Pemerintah Indonesia menegaskan kembali dukungan dan solidaritas kepada Pemerintah Inggris dalam upaya untuk perangi terorisme dan aksi teror.

Pemerintah Indonesia menghimbau WNI yang berada di London dan Inggris untuk selalu waspada dan menghindari kawasan yang berpotensi menjadi sasaran aksi teror.

Bagi WNI yang memerlukan, KBRI London dapat dihubungi di Hotline KBRI London:+44207881221235

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas