Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wanita-wanita Ini Merasa Bahagia saat Hamil, tapi Tak Memiliki Keinginan untuk Membesarkan Bayinya

Annie hanyalah "ibu pengganti" yang mengandung anak dari pasangan lain. Kehamilan tersebut merupakan kehamilan keempat Annie sebagai "ibu pengganti".

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Wanita-wanita Ini Merasa Bahagia saat Hamil, tapi Tak Memiliki Keinginan untuk Membesarkan Bayinya
The Sun

Annie pertama kali melahirkan bayi orang lain pada Februari 2013 lalu, ibu dari bayi tersebut tak memiliki rahim sehingga tak bisa melahirkan anak sendiri.

Keluarga Annie pun seringkali khawatir bagaimana perasaan Annie saat bayi yang dikandungnya lahir dan harus segera diserahkan pada orang tua aslinya.

Namun Annie mengaku ia tidak memiliki perasaan dan ikatan apapun pada anak-anak itu.

"Kami setuju saat sang bayi lahir, ia langsung diserahkan pada orang tuanya.

Aku memang menggendong bayi itu, tapi rasanya seperti menggendong bayi temanku."

Baca: Baru Saja Dibuka untuk Umum, Jembatan di Vietnam Ini Buat Pengunjung Terpukau dengan Desainnya

Laporan terkini dari SUK mengungkapkan bahwa "ibu pengganti" menerima kurang dari 15 ribu pound sterling (Rp282 juta) dan tidak menerima apapun lagi setelahnya.

Kebanyakan "ibu pengganti" melakukannya lebih dari sekali dan tetap berhubungan baik dengan orang tua dari bayi yang dilahirkannya.

Berita Rekomendasi

Selain Annie, wanita 22 tahun bernama Sarah Holder juga menjadi "ibu pengganti".

Sarah Holder
Sarah Holder (The Sun)

Wanita asal Birmingham ini berkata bahwa ia sudah sangat siap dan sangat ingin merasakan hamil dan melahirkan namun belum siap untuk membesarkan anak.

Sarah kemudian bergabung dengan Surrogacy UK dan bertemu dengan pasangan yang tak bisa melahirkan karena sang wanita menderita kanker servis.

Sarah Holder
Sarah Holder (The Sun)

Butuh waktu 3 bulan bagi Sarah untuk mengenal pasangan itu hingga akhirnya ia hamil melalui bayi tabung pada April 2016 lalu.

Sama seperti Annie, Sarah pun tak memiliki ikatan perasaan yang kuat pada sang bayi seperti ibu pada umumnya.

Sarah yang masih single pun memutuskan untuk kembali menjadi "ibu pengganti lagi" dan membantu pasangan lain.

Baca: Pria Ini Pasang Tato yang Didesain Sendiri Oleh Anaknya, Pamer pada Orang-orang dengan Rasa Bangga

Sarah Holder
Sarah Holder (The Sun)

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas