Cerita Para Saksi Mata Ledakan di Beirut: Hal Termenakutkan yang Pernah Ada hingga Mirip 'Kiamat'
Berikut cerita para saksi mata ledakan di Beirut. Ledakan tersebut menjadi hal termenakutkan yang pernah ada, hingga disebut mirip kiamat.
Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Ayu Miftakhul Husna
"Rumah mereka hancur total. Aku harus pergi dan membantu mereka," papar Maya.
Penyebab Ledakan
Ada laporan yang saling bertentangan tentang apa yang menyebabkan ledakan itu.
Pada awalnya, ledakan dianggap disebabkan oleh kebakaran besar di gudang petasan, di dekat pelabuhan.
Kemudian, direktur direktorat keamanan umum mengatakan, ledakan disebabkan oleh bahan peledak berisiko tinggi yang disimpan.
Namun, ia tidak memberikan rincian lebih lanjut.
Ledakan di Beirut telah menambah daftar peristiwa yang mengerikan, setelah hampir satu tahun kekacauan ekonomi dan politik terjadi di Lebanon.
Menurut para ahli, kombinasi situasi tersebut membawa Lebanon ke ambang kehancuran.
Kemiskinan melonjak hingga lebih dari 50 persen.
Orang-orang yang mencari makanan maupun mata pencaharian di tempat pembuangan sampah pun telah menjadi pemandangan yang biasa.
(Tribunnews.com/Citra Agusta Putri Anastasia)