Penemu Kaset Analog Asal Belanda, Lou Ottens Meninggal Dunia di Usia 94 Tahun
Lou Ottens, insinyur Belanda yang berjasa menciptakan kaset analog atau kaset tape recorder meninggal dunia pada usia 94 tahun.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Arif Fajar Nasucha
Pada 1982, ketika Philips memamerkan pemutar CD produksi, Ottens berkata: "mulai sekarang, pemutar rekaman konvensional sudah usang".
Dia pensiun empat tahun kemudian.
Ketika ditanya tentang karirnya, dia mengatakan penyesalan terbesarnya adalah Sony dan bukan Philips yang menciptakan pemutar kaset ikonik, Walkman.
Baca juga: KISAH Ibu dan Anak di Bantul Terpisah Selama 35 Tahun, Ternyata Buah Hatinya Diadopsi di Belanda
Kaset Kembali Populer
Kaset telah mengalami lonjakan popularitas yang tidak terduga dalam beberapa tahun terakhir.
Menurut Official Charts Company di Inggris, penjualan kaset pada paruh pertama tahun 2020 meningkat 103 persen dibandingkan periode waktu yang sama tahun sebelumnya.
Menurut musik Nielsen, di Amerika Serikat (AS) penjualan kaset tumbuh 23 persen pada 2018 dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)