Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mosquirix, Vaksin Malaria Pertama yang Direkomendasikan WHO, Ini 5 Hal yang Perlu Diketahui

WHO merekomendasikan vaksin malaria untuk pertama kalinya. Ini 5 hal yang perlu diketahui tentang vaksin Mosquirix.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Mosquirix, Vaksin Malaria Pertama yang Direkomendasikan WHO, Ini 5 Hal yang Perlu Diketahui
Brian Ongoro / AFP
Seorang petugas kesehatan menyiapkan vaksinasi malaria untuk seorang anak di rumah sakit Sub-County Yala, di Yala, Kenya, pada 7 Oktober 2021. WHO merekomendasikan vaksin malaria untuk pertama kalinya. Ini 5 hal yang perlu diketahui tentang vaksin Mosquirix. 

TRIBUNNEWS.COM - Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO minggu lalu mengumumkan program vaksinasi besar-besaran terhadap malaria, Stat News melaporkan.

Program vaksinasi pertama terhadap penyakit ini dimaksudkan untuk mencegah jutaan anak terinfeksi dan ribuan lainnya meninggal akibat malaria.

WHO merekomendasikan penggunaan vaksin RTS,S/AS01 (Mosquirix) untuk anak-anak yang paling berisiko terinfeksi malaria di Afrika.

Malaria ditularkan kepada manusia melalui nyamuk.

Dilansir weforum.org, nyamuk menyebarkan parasit Plasmodium falciparum dari orang ke orang dengan gigitan.

Selama ini, cara melawan malaria hanya berupa pertahanan diri dari nyamuk seperti memakai kelambu maupun penyemprotan obat nyamuk.

Baca juga: Menkes Pastikan Venue PON XX Papua Difogging untuk Cegah Malaria

Baca juga: WHO Beri Sertifikasi Bebas Malaria Kepada China Setelah 70 Tahun Berjuang Hadapi Wabah

Vaksin malaria Mosquirix di rumah sakit di Yala, Kenya, pada 7 Oktober 2021.
Vaksin malaria Mosquirix di rumah sakit di Yala, Kenya, pada 7 Oktober 2021. (Brian Ongoro / AFP)

Obat untuk mencegah atau mengobati infeksi malaria kemudian dibuat.

Berita Rekomendasi

Namun, parasit telah mengembangkan ketahaan terhadap obat antimalaria dan nyamuk pun telah mengembangkan resistensi terhadap insektisida.

Berdasarkan data WHO, pada tahun 2019, infeksi malaria mengakibatkan 409.000 kematian di seluruh dunia, sebagian besar terjadi pada anak di bawah lima tahun. Ada pula 229 juta kasus malaria baru.

Maka, dibutuhkan alat tambahan, yaitu vaksin, untuk mengendalikan penyakit ini secara global.

Rekomendasi WHO untuk meluncurkan vaksin Mosquirix kepada anak-anak yang berisiko tinggi terinfeksi P. falciparum, yang tersebar luas di Afrika, disebut merupakan langkah penting untuk mengendalikan malaria yang mematikan.

Masih dikutip dari weforum.org, ini 5 hal yang perlu diketahui tentang vaksin malaria baru.

1. Rekomendasi WHO

WHO merekomendasikan empat dosis vaksin Mosquirix pada anak-anak dari usia lima bulan.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas