Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Topan Rai Filipina: 4 Orang Tewas dan Puluhan Ribu Warga Mengungsi

Topan Rai di Filipina telah menewaskan empat orang, sementara puluhan ribu warga lainnya dievakuasi karena banjir dan rumah roboh.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Topan Rai Filipina: 4 Orang Tewas dan Puluhan Ribu Warga Mengungsi
AFP
Seorang anak bermain di samping pohon kelapa dan pisang yang tumbang di kota pesisir Dulag di provinsi Leyte, Filipina pada 17 Desember 2021, sehari setelah Topan Super melanda. Akibat bencana tersebut empat orang tewas. 

TRIBUNNEWS.COM - Topan Rai di Filipina telah menewaskan empat orang dan beberapa lainnya terluka.

Bencana tersebut juga menyebabkan rumah-rumah hancur, pohon tumbang, dan jalur listrik serta komunikasi terputus di provinsi tengah Filipina.

Dilansir Al Jazeera, menurut situs berita Rappler, empat kematian tercatat di provinsi Negros Occidental, Filipina tengah, pada Jumat (17/12/2021).

Korban tewas adalah seorang wanita berusia 64 tahun yang tertimpa pohon tumbang di rumahnya di kota San Carlos.

Tingkat kerusakan akibat Topan Rai super belum diketahui pasti karena banyak provinsi yang terkena dampak, namun akses terputus.

Baca juga: Topan Rai Melanda Filipina, Ribuan Warga Dievakuasi

Baca juga: Rodrigo Duterte Mundur dari Pemilihan Senat Filipina

Topan Rai secara lokal dikenal sebagai Topan Odette, badai itu membawa angin berkelanjutan maksimum 195 kilometer per jam ketika mendarat di pulau tengah Siargao pada hari Kamis (16/12/2021).

Kecepatan angin telah berkurang menjadi 155 km/jam pada hari Jumat saat badai bergerak di atas provinsi barat Palawan.

BERITA TERKAIT

Badai itu diperkirakan akan muncul di atas Laut Cina Selatan pada hari Sabtu (18/12/2021).

Kantor berita AFP mengatakan lebih dari 300.000 orang mencari perlindungan darurat saat topan melanda Samudera Pasifik pada Kamis.

Sementara, sekitar 18.000 belum kembali ke rumah.

Koresponden ABS-CBN mengatakan jalan utama menuju kota pesisir telah terputus oleh tanah longsor, pohon tumbang, dan tiang listrik roboh.

Rumah warga ambruk akibat Topan Rai di Filipina.
Warga menyelamatkan barang-barang dari rumah mereka yang hancur di kota pesisir Dulag di provinsi Leyte pada 17 Desember 2021, sehari setelah Topan Super melanda Filipina.

Wali Kota Surigao, Ernesto Matugas, mengatakan kepada jaringan tersebut, Rai telah merusak kota berpenduduk sekitar 170.000 orang selama beberapa jam pada hari Kamis, menyebabkan kerusakan parah.

“Anginnya sangat kencang,” kata Matugas.

“Semuanya mengalami kerusakan, atap tertiup angin, akses jalan terhalang oleh tanah longsor,” sambungnya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas