Rusia Ledakkan Gedung Teater di Ukraina Tempat 1.200 Warga Sipil Berlindung
Terbaru, tentara Rusia dilaporkan membombardir sebuah gedung Teater di Mariupol, Ukraina, Rabu (16/3/2022).
Editor: Hasanudin Aco
BBC
Kondisi gedung Teater yang hancur di Mariupol karena serangan tentara Rusia, Rabu (16/3/2022). Gedung teater itu dijadikan tempat sekitar 1.200 warga sipil Ukraina berlindung . (Sumber: BBC)
Biden menyebut Rusia membombardir rumah sakit dan menyandera dokter.
“Dia (Vladimir Putin) adalah seorang penjahat perang,” kata Biden saat diwawancara wartawan, Rabu (16/3).
Pernyataan Biden tersebut diucapkan sehari setelah resolusi Senat AS dan pada hari yang sama dengan janji Washington meningkatkan bantuan ke Ukraina.
Sebelumnya, Selasa (15/3), Senat AS dilaporkan menyepakati resolusi tentang penyelidikan kejahatan perang rezim Vladimir Putin di Ukraina.
Sumber: BBC/AP/Kompas.TV