Pilot dan Kopilot Air France Adu Tonjok di Kokpit saat Penerbangan, Kini Keduanya Ditangguhkan
Dua pilot maskapai Air France berkelahi sesaat setelah lepas landas di tengah penerbangan dari Jenewa ke Swiss.
Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Garudea Prabawati
Disebutkan ada tiga kasus serupa antara 2017 dan 2022.
Laporan itu mengatakan, beberapa pilot bereaksi dengan menganalisis situasi secara pribadi alih-alih mengikuti prosedur keselamatan.
BEA juga menyelidiki insiden pada bulan April yang melibatkan penerbangan Air France dari bandara JFK New York City yang mengalami masalah kontrol penerbangan saat mendekati pendaratannya di Paris.
Setelah insiden itu, kata BEA, kedua pilot "secara bersamaan membuat input pada kontrol" selama perjalanan untuk upaya kedua.
"Kapten memegang kolom kontrol dalam posisi sedikit menunduk sementara kopilot membuat beberapa masukan yang lebih menonjol," kata laporan itu.
Air France mengatakan sedang melakukan audit keselamatan sebagai tanggapan.
Pihaknya berjanji untuk mengikuti rekomendasi BEA, termasuk mengizinkan pilot mempelajari penerbangan mereka dan membuat manual pelatihan lebih ketat tentang prosedur.
Serikat pilot Air France bersikeras bahwa keamanan adalah yang terpenting bagi semua pilot dan membela tindakan pilot selama situasi darurat.
Insiden penerbangan yang terjadi pada pilot juga menimpa Ethiopian Airlines pada Agustus ini.
Baca juga: Dihantam Roket Pasukan Ukraina, Rusia Pindahkan 10 Pesawat Tempur Canggihnya Dari Krimea
Baca juga: Pilot Jet Tempur Terbaik Ukraina yang Jadi Momok Rusia Dikabarkan Tewas Saat Membela Tanah Air
Kedua pilot yang bertugas tertidur hingga melewatkan titik pendaratan selama penerbangan dari Sudan ke Ethiopia.
Menurut laporan Aviation Herald, insiden itu terjadi selama penerbangan Boeing 737-800 Ethiopia Airlines ET 343 dari Khartoum ke Addis Ababa.
Kedua pilot terbangun setelah mendengar alarm tanda bahaya saat pesawat tengah mengudara di ketinggian di atas 37.000 kaki.
Pesawat kemudian mulai turun dan berhasil mendarat dengan selamat sekitar 25 menit kemudian.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)