Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kim Jong Un Sambangi Pabrik Senjata, Puji Produksi Rudal Korea Utara

Kim Jong Un menyatakan rasa puasnya terhadap pabrik militer yang fokus memproduksi rudal taktis.

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kim Jong Un Sambangi Pabrik Senjata, Puji Produksi Rudal Korea Utara
KCNA
Kim Jong Un mencoba menaiki kendaraan lapis baja saat menyambangi di pabrik militer Korea Utara. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, SEOUL – Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un tampak mengunjungi beberapa pabrik militer, termasuk pabrik produksi rudal taktis di Pyongyang pada Minggu (13/7/2023).

Kim menyatakan rasa puasnya terhadap pabrik militer yang fokus memproduksi rudal taktis dan terus memperluas kapasitas produksi rudal tersebut.

“Kim terlihat senang terhadap kinerja pabrik militer atas produksi rudal, memuji operabilitas terbaru peluru Howitzer, dan secara pribadi mengemudikan kendaraan lapis baja tempur,” kata Kantor Berita Pemerintah Korea Utara (KCNA).

Sebelumnya, Kim juga seringkali meninjau produksi rudal di beberapa fasilitas pertahanan milik negara, di mana dia menekankan pentingnya produksi senjata secara massal.

Meski begitu, banyak pihak yang tidak menyukai cara Korea Utara yang terus mengembangkan senjatanya tersebut.

Baru-baru ini, Amerika Serikat (AS) menuduh Korea Utara menyediakan senjata ke Rusia untuk menginvasi Ukraina. Wakil juru bicara Departemen Luar Negeri AS Vedant Patel mengatakan pihaknya sangat khawatir tentang hubungan antar kedua negara itu.

Baca juga: Topan Khanun Datang, Pemerintah Korut Perintahkan Rakyat Amankan Foto Kim Jong Un

Berita Rekomendasi

Namun, Korea Utara dan Rusia langsung membantah telah melakukan transaksi senjata. Secara terpisah, Kim dikabarkan akan mengunjungi para pengungsi di daerah yang terdampak topan Khanun pekan lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas