Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Paus Fransiskus Beri Cap 'Teroris' ke Israel, Imbas Warga Kristen Palestina Ditembak Mati di Gereja

Menanggapi kabar tersebut, Paus Fransiskus mengaku geram dan mengutuk aksi pembunuhan yang dilakukan Tentara Israel tersebut.

Penulis: Bobby W
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Paus Fransiskus Beri Cap 'Teroris' ke Israel, Imbas Warga Kristen Palestina Ditembak Mati di Gereja
Andreas SOLARO / AFP
Paus Fransiskus melambaikan tangan dari jendela istana apostolik yang menghadap Lapangan Santo Petrus selama doa Angelus mingguan(17/12/2023) di Vatikan. Paus Fransiskus menyebut Tentara Israel melakukan aksi terorisme 

Para jemaah gereja yang menjadi korban serangan Tentara Israel tersebut juga mengungkapkan kegeraman mereka.

"Ini adalah kampanye kematian yang ditargetkan selama musim Natal pada komunitas Kristen tertua di dunia," kata Hammam Farah, anggota keluarga Nahida dan Samar

Sementara itu Jurnalis dari Al Jazeera, Hani Mahmoud, mengatakan gereja yang menampung umat Kristen di Gaza telah menjadi sasaran bombardemen langsung Israel selama beberapa hari terakhir.

"Sebagian besar dari gereja itu hancur. Penembak jitu menembak setiap objek yang bergerak di halaman," tambahnya.

Baca juga: INFOGRAFIS: Jumlah Fasilitas Umum yang Hancur di Palestina karena Serangan Israel

Dalam pernyataannya, patriarkat mengatakan bahwa tiga proyektil yang ditembakkan oleh tank Israel juga mengenai biara yayasan amal Biara Biarawati Santa Teresa.

Serangan tersebut juga menghancurkan generator dan pasokan bahan bakar, dan membuat bangunan yang menampung 54 orang disabilitas tidak layak huni.

"54 orang disabilitas saat ini terlantar dan tanpa akses ke respirator yang beberapa di antaranya butuh untuk bertahan hidup," tambahnya.

Berita Rekomendasi

Menurut agensi pers Vatikan, serangan tersebut melukai tiga orang.

"Sisa 800 orang Kristen di Gaza berada di ambang kepunahan. Mereka telah membuat kehidupan sangat sulit bagi komunitas ini," kata Mahmoud.

(Tribunnews.com/Bobby Wiratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas