Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Drone Kembali Hantam Target Vital di Eilat, Operasi Gabungan Milisi Irak-Houthi Kian Keras ke Israel

Rabu, Perlawanan Irak menyatakan mereka telah meluncurkan serangan pesawat tak berawak terhadap "target penting pendudukan" di utara kota Eilat Israel

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Drone Kembali Hantam Target Vital di Eilat, Operasi Gabungan Milisi Irak-Houthi Kian Keras ke Israel
almayadeen
Momen saat pesawat tanpa awak (drone) milik Milisi Perlawanan Irak diluncurkan ke wilayah pendudukan Israel di Eilat. 

Perlawanan Irak terdiri dari faksi-faksi Perlawanan di negara tersebut yang mengoordinasikan kegiatan militer mereka di bawah bendera Perlawanan Islam di Irak.

Dalam konteks berlanjutnya perang Israel di Jalur Gaza dan ancaman perang Israel terhadap Lebanon, pemimpin partai Asaib Ahl al-Haq Sheikh Qais Khazali mengeluarkan pernyataan berani tersebut pada Senin (24/6/2024), mengutip Anadolu Agency.

Politisi Irak tersebut memperingatkan Amerika Serikat (AS) agar tidak membantu pendudukan Israel.

"Jika Israel menyerang Lebanon dan Hizbullah, hal itu akan membahayakan kepentingan AS di Irak dan wilayah tersebut," ujarnya.

Irak Bombardir Target Penting Israel

Irak mengumumkan bahwa mereka telah melakukan serangan pesawat tak berawak yang menargetkan target penting Israel di kota Umm al-Rashrash Eilat.

Serangan itu terjadi pada Rabu dini hari (26/6/2024) kemarin.

Selain itu, sirene dilaporkan terdengar di pemukiman Israel.

Berita Rekomendasi

Perlawanan Irak juga telah menyerang sasaran penting di Umm al-Rashrash pada hari Minggu, menyatakan bahwa mereka juga mendukung rakyat dan Perlawanan di Gaza.

Dalam pernyataan singkatnya, Perlawanan Islam menyatakan bahwa operasi ini dilakukan sebagai solidaritas terhadap Jalur Gaza dan sebagai tanggapan atas pembantaian yang dilakukan oleh pendudukan Israel terhadap warga Palestina.

Termasuk anak-anak, wanita, dan orang tua.

Kelompok ini bersumpah untuk terus menyerang benteng pendudukan Israel.

(oln/almydn/khbrn/*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas