Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Video Hizbullah Hujani Israel dengan Rudal, Bandara dan Pabrik Bahan Peledak Jadi Sasaran

Hizbullah serang Israel dengan rudal, menargetkan bandara, pangkalan militer, dan pabrik bahan peledak. Ketegangan di perbatasan semakin memanas!

Editor: Suut Amdani

TRIBUNNEWS.COM - Hizbullah serang Israel dengan rudal, menargetkan bandara, pangkalan militer, dan pabrik bahan peledak. Ketegangan di perbatasan semakin memanas!

Pada Selasa, 24 September 2024, pasukan Hizbullah di Lebanon melancarkan serangan terhadap wilayah Israel

Serangan tersebut menargetkan beberapa lokasi strategis, termasuk Bandara Militer Megiddo di sebelah barat Afula, yang diserang tiga kali dengan rudal Fadi 1 dan Fadi 2. 

Hizbullah juga menyerang pangkalan Ramat David dan Pangkalan Amos menggunakan rudal yang sama, serta pabrik bahan peledak di daerah Zikhron, yang berjarak 60 km dari perbatasan Lebanon.

Serangan ini merupakan lanjutan dari operasi pada Senin, 23 September 2024, yang menyasar pangkalan cadangan Korps Utara, Divisi Galilea, dan kompleks industri militer perusahaan Rafael di wilayah Zovulon. 

Serangan-serangan ini dilakukan sebagai bagian dari perlawanan Hizbullah yang didukung Iran terhadap pendudukan Israel.

BERITA TERKAIT
Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas