Bolehkah Penderita Diabetes Melitus Makan Nasi Putih? Ini Penjelasan Dokter
Masyarakat pada umumnya menyakini jika mengonsumsi nasi sangat dihindari bagi penderita diabetes melitus.
Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masyarakat pada umumnya menyakini jika mengonsumsi nasi sangat dihindari bagi penderita diabetes melitus.
Hal ini dikarenakan Nasi putih akan memiliki karbohidrat tinggi dan memiliki indeks glikemik (Glycemic Index/GI) yang tinggi.
Pertanyaaannya, benarkah penderita diabetes sama sekali tidak boleh mengonsumsi nasi?
Menurut dr Santi, penderita diabetes boleh saja mengonsumsi nasi.
Baca juga: Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan Tubuh, Dapat Atasi Gangguan Pernafasan Hingga Obati Diabetes
Namun, ada hal yang harus diperhatikan betul, yaitu jumlah nasi yang dikonsumsi harus disesuaikan dengan kadar gula darah.
"Semakin tinggi gula darah, makin sedikit nasi yang boleh dimakan," ungkapnya pada siaran Radio Sonora FM, Selasa (27/7/2021).
Namun, kata dr Santi, seseorang bisa kenyang walau pun tidak konsumsi nasi.
Bisa saja dengan mengonsumsi sayur-sayuran, ikan, tempe, tahu dan sebagainya.
"Jangan khawatir, nasi bisa diganti. Kalau tetap mau makan nasi disesuaikan dengan gula darahnya," pesan dr Santi.