Nakes Perlu Edukasi Cara Aman Ibu Menyusui dan Pemberian ASI Eksklusif di Masa Pandemi
Saat ini banyak ibu menyusui yang khawatir tentang keamanan diri dan bayinya jika memberikan ASI eksklusif kepada bayinya di masa pandemi
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Choirul Arifin
Selanjutnya, diskusi dengan ibu hamil dan keluarganya tentang pentingnya manajemen menyusui pun bisa dilakukan.
Nakes juga bisa memfasilitasi kontak kulit dini antara ibu dan bayi selama minimal 1 jam serta mendorong ibu untuk memulai menyusui dini sesaat setelah melahirkan pada usia bayi kurang dari 1 jam.
"Kemudian mendukung ibu memulai untuk menyusui dini dan mempertahankan menyusui dan mengatasi masalah menyusui yang umum," kata dr. Utami.
Dokter Utami menambahkan, bayi hanya diberi ASI saja tanpa ditambahkan makanan atau minuman lain, kecuali atas indikasi medis.
"Nakes juga memungkinkan ibu dan bayi tetap dirawat bersama selama 24 jam setelah melahirkan," papar dr. Utami.
Lalu nakes dapat mendukung ibu mengenali dan merespons saat bayi menunjukkan tanda lapar.
"Selain itu, memberikan konseling pada ibu tentang penggunaan, bahaya dan resiko pemberian botol, dot dan empeng," tutur dr. Utami.
Yang terakhir adalah, 'Care after discharge' yakni berkoordinasi saat ibu pulang ke rumah.
Langkah ke-10 ini terkait pemberian informasi 'ke mana dan di mana' mereka bisa mendapatkan bantuan dukungan menyusui tepat waktu berkesinambungan, saat ibu dan bayi telah di rumah.