8 Bahan Makanan untuk Meredakan Batuk: Bisa Gunakan Jahe hingga Lemon
Untuk mengatasi batuk, Anda dapat menggunakan bahan-bahan alami yang ada di rumah. Berikut ini bahan makanan untuk meredakan batuk.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Simak sejumlah bahan makanan yang dapat digunakan untuk meredakan batuk.
Batuk bisa mengganggu aktivitas sehari-hari.
Batuk terjadi karena respons alami tubuh membersihkan tenggorokan dari lendir atau iritasi asing.
Kondisi ini dapat disebabkan oleh beberapa makanan yang menghalangi saluran udara.
Jenis batuk yang biasa dialami masyarakat adalah batuk kering dan batuk berdahak.
Untuk mengatasinya, Anda dapat menggunakan bahan-bahan alami seperti jahe hingga lemon.
Baca juga: Manfaat Pare untuk Kesehatan, Tingkatkan Kekebalan Tubuh hingga Baik untuk Kulit
Penyebab Batuk
Ada beberapa penyebab batuk, dan bisa bersifat sementara atau permanen.
Beberapa penyebab umum batuk adalah sebagai berikut:
- Infeksi-bakteri atau virus;
- Merokok;
- Asma dan alergi;
- Partikel asing atau iritasi;
- Batuk yang diinduksi obat – Lisinopril dan Enalapril.