Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Kasus Kanker Payudara Masih Tinggi, Syifa Hadju Rutin Deteksi Dini dengan SADARI Usai Menstruasi

Pentingnya deteksi dini kanker payudara, kini Syifa Hadju pun  mulai membiasakan diri untuk rutin melakukan SADARI setelah menstruasi. 

Penulis: Anita K Wardhani
zoom-in Kasus Kanker Payudara Masih Tinggi, Syifa Hadju Rutin Deteksi Dini dengan SADARI Usai Menstruasi
istimewa
Sadar pentingnya deteksi dini kanker payudara, kini Syifa Hadju pun  mulai membiasakan diri untuk rutin melakukan SADARI setelah menstruasi.  

Kini Syifa Hadju pun  mulai membiasakan diri untuk rutin melakukan SADARI setelah menstruasi. 
 
 
"Saya sendiri sudah mulai membiasakan diri untuk rutin melakukannya, sesuai slogan dari Charm dan YKPI “Ayo SADARI setelah Menstruasi”," kata Stifa Hadju. 


Ia berharap, periksa payudara sendiri setelah menstruasi sebagai suatu kebiasaan. 

 

"Lepada para siswi yang hadir di kegiatan hari ini, mari sebarkan hal-hal yang dipelajari kepada teman-teman dan keluarga di sekitar kalian, dan mari mendukung sesama wanita Indonesia!”.


Lindungi Perempuan Indonesia, Yuk SADARI 

Melalui kegiatan ini, Charm dan YKPI berharap dapat memberikan pemahaman kepada para wanita generasi muda tentang pentingnya membiasakan periksa payudara sendiri (SADARI) setelah menstruasi, di hari ke 7 sampai 10 dari hari pertama menstruasi sebagai salah satu cara untuk
mendeteksi kanker payudara sejak dini, sehingga dapat berkontribusi melindungi para wanita yang diharapkan akan menjadi pemimpin Indonesia di masa mendatang.


Untuk berkontribusi pada penyelesaian masalah tersebut, Charm bersama YKPI bekerjasama dalam melakukan berbagai insiatif. 

Charm dan YKPI memulai kolaborasi pada tahun 2021 dengan dilandasi adanya visi yang sama yaitu melindungi wanita Indonesia di seluruh usia dari risiko terkena kanker payudara

Berita Rekomendasi

"Hingga saat ini berbagai upaya telah dilakukan, dan selama 1 tahun ini kami telah melakukan screening kanker payudara kepada lebih dari 6,000 siswi, mahasiswi dan guru wanita, serta mengajarkan cara periksa payudara sendiri. Pada
kegiatan kali ini pun, kami tidak hanya mengajarkan cara periksa payudara sendiri saja, tetapi juga menjawab pertanyaan dari para siswi dari beberapa SMP dan SMA melalui talkshow, sehingga diharapkan dapat memberi pemahaman dasar terkait kanker
payudara, serta tips untuk deteksi dini kanker payudara," kata Founder YKPI, Linda Agum Gumelar.


Direktur PT Uni-Charm Indonesia Tbk, Sri Haryani mengatakan, pihaknya berharap cara deteksi dini kanker payudara dapat berkontribusi terhadap upaya Pemerintah dalam membina dan melindungi generasi masa depan Indonesia.

"Terkait upaya yang kami lakukan melalui produk-produk kami, melanjutkan inisiatif yang sudah dilakukan di tahun lalu, di tahun ini kami meletakkan logo Ayo SADARI Setelah Menstruasi di semua kemasan produk. Tujuannya tentu adalah
untuk lebih menyebarluaskan slogan Ayo SADARI Setelah Menstruasi, dan juga mengingatkan para wanita untuk melakukan periksa payudara sendiri setiap kali melihat kemasan produk Charm, terutama saat akan mengganti pembalut di masa menstruasi.

Harapannya, dengan menggunakan lebih banyak produk-produk untuk wanita yang kami miliki, kami bersama YKPI dapat
terus mempenetrasikan pentingnya deteksi dini kanker payudara, dan mendukung wanita Indonesia untuk hidup sehat dan menjadi diri sendiri”. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas