Kumpulan Resep Bumbu Sate Kambing Spesial Idul Adha 2020 Lengkap Beserta Cara Membuatnya
Simak Kumpulan Resep Bumbu Sate Kambing Spesial Idul Adha 2020 Lengkap Beserta Cara Membuatnya
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Garudea Prabawati
- Untuk membuat kuah, tumis bumbu halus, lengkuas, serai, dan daun salam sampai harum dan tuang santan.
- Tambahkan kecap manis, garam, merica, dan gula, lalu aduk sampai mendidih.
- Sajikan sate bersama siraman kuah dan pelengkapnya.
2. Sate Kambing Bumbu Merah
Bahan:
500 gram daging kambing, dipotong 2x2cm
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 batang serai, dimemarkan
4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula merah
1/8 sendok teh merica bubuk
100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
2 sendok makan minyak untuk menumis
15 buah tusuk sate
Bahan Pelengkap:
2 buah timun, potong-potong
3 lembar kol, dipotong-potong
2 buah tomat, dipotong-potong
2 sendok makan bawang goreng
Bumbu Halus:
2 butir kemiri, sangrai
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 buah cabai merah besar
5 buah cabai merah keriting
1 buah tomat ukuran kecil
Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Merah:
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas, serai, dan daun jeruk sampai harum.
- Tuang santan, garam, merica, dan gula merah.
- Masak sampai kental, angkat, dan masukkan daging.
- Aduk rata, lalu diamkan 1 jam di dalam lemari es.
- Tusuk di tusukan sate, kemudian bakar sambil dioles sisa bumbu sampai kecokelatan.
- Sajikan bersama pelengkap dan bahan taburan.
Baca: Resep Rendang Daging, Lengkap Beserta Cara Membuat Rendang Tidak Hancur ketika Dimasak Lama
Baca: Kumpulan Resep Olahan Daging Sapi saat Idul Adha, Beserta Tips Memotong Daging agar Cepat Empuk
3. Sate Kambing Khas Surabaya
Bahan:
500 gram daging kambing, dipotong kotak 1 1/2 cm
150 gram lemak kambing, dipotong kotak 1 1/2 cm
5 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh garam
4 lembar daun jeruk purut, diirisi tipis
20 buah tusuk sate
Bumbu Halus:
3 buah cabai rawit
1 1/2 sendok teh gula merah
8 butir bawang merah
3 sendok teh petis
Cara Membuat Sate Kambing Khas Surabaya:
- Lumuri daging kambing dan lemak kambing dengan kecap manis.
- Bakar di atas bara api sampai matang, sisihkan.
- Haluskan bumbu dan garam, taburkan di atas sate.
- Sajikan dengan taburan daun jeruk purut.
4. Sate Kambing Saus Kecap
Bahan:
300 gram daging kambing, potong kotak
100 gram lemak sapi, potong kotak
1 sendok makan kecap manis
1 sendok teh minyak goreng
2 sendok makan air
Bahan Sambal Kecap:
6 sendok makan kecap manis
5 butir bawang merah, iris halus
8 buah cabai rawit hijau, iris
Bumbu Halus:
1 sendok makan ketumbar bubuk
1 sendok teh garam
50 gram gula merah, sisir halus
Cara Membuat Sate Kambing Saus Kecap:
- Campur daging kambing, lemak sapi, bumbu halus, kecap, dan minyak goreng.
- Remas-remas, tuang air dan aduk rata. Lalu diamkan selama 1 jam.
- Tusuk daging dan lemak bergantian di tusuk sate.
- Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai matang.
- Untuk membuat sambal, aduk rata semua bahan sambal.
- Sajikan sate bersama kecap dan pelengkapnya.
Baca: 5 Resep Menu Olahan Daging Sapi dan Kambing Cocok Jadi Hidangan Spesial Idul Adha 2020
Baca: Resep Gulai Daging Cocok untuk Hidangan Idul Adha, Lengkap dengan Tips Agar Daging Cepat Empuk
5. Sate Kambing Gulung Sukiyaki
Bahan:
300 gram daging kambing giling
500 gram daging sukiyaki
1 sendok teh air jeruk nipis
1 sendok teh garam
5 siung bawang putih, haluskan
1/2 sendok teh ketumbar bubuk
2 sendok teh bubuk kari
2 sendok makan kecap manis
Bahan Sambal Kecap:
200 ml kecap manis
8 butir bawang merah, iris
3 siung bawang putih, iris
6 buah cabai rawit merah, iris
4 buah jeruk limau
Cara Membuat Sate Kambing Gulung Sukiyaki:
- Campurkan daging kambing giling, air jeruk nipis, garam, bawang putih, ketumbar bubuk, bubuk kari, dan kecap manis, aduk hingga rata.
- Oleskan di atas daging sukiyaki, gulung.
- Panaskan panggangan yang sudah dioles minyak, bakar sate sambil dibolak – balik sampai matang.
- Untuk membuat sambal kecap, campur kecap, bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit merah, lalu aduk rata dan tambahkan perasan jeruk limau.
- Jika sudah matang, sajikan sate dengan sambal kecap.
6. Sate Kambing Kecap Pedas
Bahan:
350 gram daging kambing, dipotong kotak
150 gram lemak kambing , dipotong kotak
2 sendok makan kecap manis
1 sendok makan minyak goreng
30 buah tusuk sate
Bahan Sambal Kecap (aduk rata):
5 sendok makan kecap manis
5 butir bawang merah, diiris halus
8 buah cabai rawit hijau, diiris
Bumbu Halus:
1 sendok makan ketumbar bubuk
3 buah cabai merah keriting
3 buah cabai merah rawit
1/2 sendok teh garam
Pelengkap:
3 buah lontong, dipotong-potong
2 buah tomat merah, diiris
Cara Membuat Sate Kambing Kecap Pedas:
- Campur daging kambing, lemak kambing, bumbu halus, kecap manis, dan minyak goreng. Remas-remas dan diamkan 1 jam.
- Tusuk daging dan lemak bergantian di tusuk sate.
- Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai matang.
- Sajikan sate bersama sambal kecap dan pelengkapnya.
(Tribunnews.com/Latifah) (Sajiansedap.grid.id/Dwi/Virny)